Find Us On Social Media :

Daebak! Untuk Pertama Kalinya BTS Berhasil Dapat Sertifikasi Triple Platinum dari Amerika Serikat untuk Single Ini

By Citra Widani, Selasa, 2 November 2021 | 13:27 WIB

BTS di red carpet Billboard Music Awards.

Laporan wartawan Grid.ID, Citra KharismaGrid.ID - BTS kembali menorehkan prestasi mereka di industri musik global.Baru-baru ini Recording Industry Association of America (RIAA) menetapkan sertifikat triple platinum untuk 1 single BTS, sertifikat 1 platinum dan 1 gold untuk album, dan 1 sertifikat gold untuk single BTS yang lain.BTS tampaknya selalu berhasil merilis karya-karya yang mampu dinikmati banyak pendengar di seluruh belahan dunia.Tak ayal jika BTS mendapatkan begitu banyak penghargaan dari lagu-lagu mereka.Seperti yang baru-baru ini ditetapkan oleh RIAA untuk 2 single dan 1 album berjudul 'Dynamite', 'Life Goes On', dan album 'BE'.Melansir Soompi.com, Selasa (2/11/2021) BTS berhasil menerima sertifikat triple platinum lewat lagu 'Dynamite' yang berarti bahwa sebuah lagu telah terjual 3 juta copy semenjak perilisannya.Sedangkan untuk sertifikasi platinum dan gold berhasil diraih BTS lewat album BE, dan satu sertifikat gold lagi untuk lagu 'Life Goes On'.

Baca Juga: Kini Sandang Status Sebagai Artis K-pop Global, Begini Penampakan Lucu V BTS Saat Pertama Kali Naik Pesawat 8 Tahun Silam

Sertifikasi platinum menandakan bahwa artis bersangkutan telah menjual minimal 1 juta copy lagu, sedangkan gold berarti 0,5 juta lagu.Foto: Daftar single dan album BTS yang berhasil mendapatkan sertifikat dari Recording Industry Association of America (RIAA) (tangkap layar website riaa.com).Sertifikasi triple platinum adalah penghargaan pertama kalinya untuk BTS.Di sisi lain BTS juga berhasil mendapatkan total 600 juta penonton di Youtube untuk video klip lagu 'Butter'.Ini menandakan bahwa sudah ada 11 video klip BTS yang telah ditonton lebih dari 600 juta kali, yakni “DNA,” “Fire,” “Fake Love,” “MIC Drop (Steve Aoki Remix),” “IDOL,” “Dope,” “Boy With Luv,” “Blood Sweat & Tears,” “Save Me,” dan “Dynamite".Video klip "Butter" yang baru saja dirilis 21 Mei 2021 hanya membutuhkan waktu 5 bulan 11 hari untuk mendapatkan 600 juta penonton.Berbeda dengan video klip "Dynamite" yang membutuhkan waktu lebih cepat, sekitar 2 bulan 26 hari untuk 600 juta penonton.

Baca Juga: Pantas Dikagumi Kaum Hawa di Seluruh Jagat! Begini Tabiat Jungkook BTS yang Membuat Pesonanya Semakin Paripurna, Kebiasaan sang Maknae Jadi Bukti

Sebagai tambahan informasi bahwa BTS juga dinominasikan untuk 3 penghargaan di American Music Awards 2022.3 nominasi tersebut adalah Artist of The Year, Duo/ Grup Pop Favourite, dan Favorite pop song.

Baca Juga: Pantas Sukses di Usia Muda, Jungkook BTS Tetap Produktif dengan Melakukan Deretan Kegiatan Ini Walau Sedang Libur, ARMY Wajib Ikuti!

(*)