Find Us On Social Media :

Selalu Waspada! Bukan Hanya SBY, Orang dengan Ciri-ciri Ini Juga Berisiko Terkena Kanker Prostat, Yuk Segera Kenali Gejala Awalnya Sebelum Terlambat!

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 3 November 2021 | 07:57 WIB

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengidap kanker prostat

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY dinyatakan mengidap kanker prostat stadium awal.

Melansir Kompas.com, kabar ini disampaikan oleh Ossy Dermawan, salah satu staff Susilo Bambang Yudhoyono.

"Sesuai dengan diagnosis dari tim dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat (prostate cancer). Kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan (stadium) awal," ungkap Ossy.

Setelah berkonsultasi dengan para ahli, diputuskan bahwa SBY akan melakukan pengobatan di luar negeri, tepatnya di Amerika Serikat.

Lebih lanjut, Ossy menjelaskan bahwa SBY masih tetap menjalani aktivitas sehari-hari seperti melukis, membaca, menulis, dan berolahraga.

Melalui Ossy, SBY pun memohon doa dari masyarakat Indonesia untuk kesembuhan penyakitnya tersebut.

"Bapak SBY memohon doa dari para sahabat khususnya dan masyarakat Indonesia umumnya agar medical treatment yang dilakukan dapat berjalan dengan baik," tutur Ossy.

 Baca Juga: Kak Seto Divonis Mengidap Kanker Prostat, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai