Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Apa jadinya jika ada seorang artis senior yang sudah lanjut usia, paras mudanya ternyata mirip Isyana Sarasvati?
Ya, potret muda artis senior Tanah Air itu cukup menggemparkan netizen lantaran mirip dengan Isyana Sarasvati.
Potret artis senior tersebut pun langsung banjir komentar dari netizen karena mirip dengan Isyana Sarasvati.
Saking cantiknya, paras ayu artis senior yang mirip dengan Isyana Sarasvati itu tak luntur dimakan usia.
Saat ini, artis senior tersebut sudah berusia 84 tahun dan masih segar bugar meski sempat mengidap kanker serviks stadium 3.
Melansir dari Wartakotalive.com, artis senior tersebut sempat berjuang melawan kanker serviks stadium 3 pada tahun 2012 hingga menjalani pengobatan di Singapura.
Lantas, siapakah artis senior yang paras ayunya disebut mirip Isyana Sarasvati?
Sosok artis senior tersebut adalah Titiek Puspa.
Melansir dari Instagram @tv.jadul, terbongkar potret masa muda Titiek Puspa yang disebut mirip dengan Isyana Sarasvati.
Dalam potret yang konon diambil pada tahun 1950 itu, kemungkinan besar Titiek Puspa baru menginjak usia belasan tahun.
Di usia ABG-nya, aura menawan sudah terlihat pada paras Titiek Puspa.
Dengan rambut pendek sebahu, Titiek Puspa tampil mempesona bersama riasan wajahnya yang tak berlebihan.
Kendati tak berlebihan, polesan makeup pada potret jadul Titiek Puspa itu menonjolkan bagian alis, mata, hidung, serta bibir sang artis.
Tak heran jika kecantikan Titiek Puspa saat muda menarik perhatian publik.
Selain itu, gaya Titiek Puspa kian menawan dengan setelan bajunya yang sederhana namun terlihat elegan.
Ditambah lagi pose cool ala Titiek Puspa saat muda membuat potret tersebut makin mirip dengan Isyana Sarasvati.
Lantas, seperti apakah potret masa muda Titiek Puspa yang disebut mirip Isyana Sarasvati?
Dari potret tersebut, banyak netizen yang sependapat bahwa Titiek Puspa memang mirip dengan Isyana Sarasvati.
Kecantikan Titiek Puspa pun langsung santer dibicarakan oleh netizen pada postingan tersebut.
"eyang titik puspa.. cantik banget," ujar @boatswainchief***.
"Titik puspa mirip bnget sama isyana saraswati njirr," imbuh @gunkdewa***.
"perpaduan isyana sma jesica milla," sambung @adamadhity***.
"Eyang titik puspa ini," timpal @darmawan_20***.
(*)