"Tapi yang nyuruh keluar (Cherrybelle) waktu itu bukan Ruben berarti?" tanya Atiek.
Ruben pun membantah dengan tegas.
"Bukan!" bantah Ruben Onsu.
"Dia keluar sendiri?" tanya Atiek lagi.
Ruben pun tampak kaget dan mengatakan kalau sang istri dikeluarkan.
"Heh keluar sendiri, orang dikeluarin," ucap Ruben yang dibenarkan Sarwendah.
"Kenapa?" tanya Atiek Nur Wahyuni lagi.
"Dikeluarin karena bunda yang paling bagus dancenya," jawab Betrand Peto yang disambut tawa kedua orang tua angkatnya.
Ruben pun mengungkap alasan sang istri kala itu dikeluarkan dari Cherrybelle.
"Pada saat itu ada beberapa hal. Kitakan orang bisnis, menurut kita ini nggak masuk dalam pemikiran kita. Wendah memilih keluar, saya baru tahu setelah dia keluar," ucap Ruben.
Kakak kandung Jordi Onsu itu pun justru menertawai Sarwendah saat cerita penyebab dirinya keluar.
"Ketika melihat masalah dia itu saya cuma hahahaha, masalah yang udah pernah dilewati oleh sejumlah orang," imbuh Ruben.
Ruben pun lantas memberikan dukungan penuh pada Sarwendah yang saat itu tengah jadi tarket incarannya itu.
"Saya kuatkan dia tetap harus bersyukur dengan masa lalu, karena masa lalu bisa mengangkat masa depan. Saya yang suppport dia harus apa adanya," pungkas Ruben Onsu.
Artikel ini telah tayang di laman GridPop.ID dengan judul: Berada Di Puncak Karier, Sarwendah Pilih Tinggalkan Cherrybelle yang Besarkan Namanya, Ruben Onsu Bongkar Alasan Sang Istri Hengkang Saat Jaya: Heh Keluar Sendiri, Orang Dikeluarin (*)