Find Us On Social Media :

Kegirangan Berperan di Film Adaptasi Drama Korea Selatan, Begini Respon Jefri Nichol Saat Dengar Tiara Andini Jadi Lawan Mainnya

By Annisa Dienfitri, Jumat, 5 November 2021 | 18:56 WIB

Tiara Andini dan Jefri Nichol saat jumpa pers virtual film adaptasi Korea Selatan 'My Sassy Girl'., Jumat (5/11/2021)

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Jefri Nichol bakal dipasangkan dengan jebolan Indonesian Idol, Tiara Andini, di film adaptasi Korea Selatan 'My Sassy Girl'.

'My Sassy Girl' yang dibintangi Jefri Nichol dan Tiara Andini dengan disutradarai Fajar Bustomi ini akan mulai syuting pada 8 November 2021 mendatang.

Meski berakting untuk film adaptasi Korea Selatan tahun 2001, Jefri Nichol akui tak mendapatkan kendala berarti.

Pasalnya film produksi Falcon Pictures ini sudah disesuaikan kondisi di Indonesia dan lebih kekinian.

Baca Juga: Pesona 7 Artis Pria Indonesia dengan Gaya Rambut Gondrong, Jangan Lupa Kedip!

Bahkan menurut Jefri, penonton yang belum pernah menyaksikan film aslinya pun tetap akan merasa terhubung.

"Sebenarnya gak ada beban gimana," kata Jefri saat jumpa pers virtual, Jumat (5/11/2021).

"Umur dan tahun gak jadi masalah dan ceritanya ini juga Sassy Girl yang di-Indonesia-kan, relatable, dan yang gak nonton film originalnya pasti bakal relate," jelasnya.

Aktor 22 tahun itu juga akui bak mendapat angin segar ketika ditawari berakting di film 'My Sassy Girl'.

Pasalnya Jefri sudah cukup lama tak bermain peran di sebuah film beraliran komedi romantis.

Apalagi, di Korea Selatan, 'My Sassy Girl' menjadi film yang sangat happening pada zamannya.

Baca Juga: Putus dari Jefri Nichol, Shenina Cinnamon Tampak Mesra Bersama Keluarga Angga Yunanda saat Merayakan Ulang Tahun

"Seneng banget karena gue pengin main film romcom (romantic comedy) lagi dan akhirnya kesampaian," ucapnya lagi.

"Pas nonton filmnya lucu banget tahun 2001 dan katanya film kebangkitan Korea kalo gak salah, kayak AADC-nya Korea, makin excited lagi sih," tandasnya.(*)