Namun, agaknya hal itu terus berbuntut panjang.
Ya, melansir kanal Youtube HITZ INFOTAINMENT pada Rabu (10/11/2021), Pitra Romadoni dari Kongres Pemuda Indonesia menjelaskan bahwa pihaknya telah melaporkan orang tua Ayu Ting Ting ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).
"Kami dari Kongres Pemuda Indonesia mendapatkan kuasa dari Pak Madi dan ibu Suwarning selaku orang tua dari Kartika Damayanti membuat laporan pengaduan di Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI)," jelasnya.
Pelaporan itu menurut penjelasan Pitra terkait dengan kondisi anak KD saat didatangi oleh Abdul Rozak dan Umi Kalsum.
Menurutnya, anak dari KD kini mengalami trauma hingga sakit.
"Terkait kondisi anak dari ibu Kartika Damayanti, di mana terlapornya ini saudara AR dan UK yang datang pada bulan Juli 2021 ke Bojonegoro," jelasnya.