Bahkan, dalam suatu program televisi, Luna Maya dan asistennya saling bertukar profesi.
Hal ini seperti tayangan Andai yang tampak diunggah kembali di kanal YouTube TransTV Official, pada (9/2018) lalu.
Dari video tersebut, tampak jelas keakraban artis dengan asistennya itu.
Lantas seperti apa potret cantik Rima Anindya Putri, asisten pribadi Luna Maya yang kerap diajak ke luar negeri sang bos.
Berikut ini dilansir Grid.ID dari laman Instagram pribadi milik Rima, @anindyarima, pada Minggu (11/8/2019).
1. Rima yang Setia Memberi Dukungan
Artis dan asisten yang sama-sama tampak tertidur di pesawat.
Dari kolom keterangan, Rima terlihat selalu ada dan mendukung Luna Maya.