Find Us On Social Media :

Bukan Kebetulan, Black Card Limited Edition Milik V BTS Ini Dicetak dengan Nomor Seri yang Persis Seperti Tanggal Debut Sang Idola, Yuk Intip Penampakannya

By Citra Widani, Rabu, 17 November 2021 | 15:35 WIB

V BTS pamer kartu black card limited edition-nya yang dicetak sesuai dengan bulan dan tahun debutnya.

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Siapa sih yang nggak kenal V BTS?

Menjadi salah satu anggota grup K-pop global dengan penggemar yang tersebar seantero dunia, terbayang bukan seberapa kayanya V BTS?

Apapun tampaknya mampu dibeli oleh V BTS, termasuk juga mendapatkan layanan super kuat dari perusahaan perbankan.

Ya, V BTS bahkan menjadi salah satu orang yang berhasil memperoleh undangan untuk bisa mengajukan kartu kredit 'black card' limited edition dari Hyundai.

Setelah menerima undangan, V BTS juga harus disaring oleh 8 pejabat eksekutif Hyundai untuk kemudian bisa mengantongi black card tersebut.

Melansir dari Koreaboo.com, Rabu (17/11/2021), dikabarkan bahwa pemilik kartu limited edition ini setidaknya harus memiliki kekayaan bersih minimal $16 juta atau sekitar Rp 228 miliar.

Pemiliknya juga setidaknya harus memiliki pengeluaran tahunan sebesar $120.000 atau sekitar Rp 1,7 miliar.

Baca Juga: Omo! Bukan Kim Taehyung, V BTS Ternyata Hampir Diberi Nama Lahir Ini oleh Ayah dan Kakeknya