Nia menganggap terseretnya Olivia dalam kasus penipuan merupakan kesalahannya mendidik buah hati. "Mungkin itu kesalahan saya waktu anak dalam (masa) pertumbuhan yang kurang (kasih sayang) waktu saat itu," ujar Nia. Nia mengakui bahwa selepas Olivia lulus sekolah, dia tidak pernah bertemu lagi dengan sang anak. Pertemuan pertama setelah terpisah lama ketika Olivia menikah dengan Rafly N Tilaar pada Februari 2021 lalu. Dengan begitu, pelantun 'Gelas Gelas Kaca' itu tak mengetahui segala urusan Olivia di luar lingkup keluarga. "Jadi saya itu lama tidak bertemu semenjak anak saya selesai sekolah. Ketemu pas anak saya nikah saja," ungkap Nia. Ketika Olivia duduk di bangku SMA, Nia mengakui bahwa yang sering mendampingi anaknya di luar pendidikan formal adalah kakaknya.
Anaknya tersandung masalah hukum, rupanya bukan kali ini keluarga Nia terseret kasus penipuan.
Baca Juga: Atas Nama Nia Daniaty, Farhat Abbas Minta Maaf Soal Kasus Penipuan yang Dilakukan Olivia Nathania