Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Jeff Smith belum lama ini menyelesaikan masa hukumannya usai tersandung kasus narkoba.
Aisyah Aqilah, sang kekasih, menjadi orang yang cukup setia karema menunggunya sampai bebas.
Dengan selesainya proses hukum yang dijalani Jeff Smith, Aisyah Aqilah tidak bisa menyembunyikan rasa sykurnya.
"Pastinya senang banget karena sudah bebas," kata Aisyah ditemui usai jumpa pers film Kamu Tidak Sendiri di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (19/11/2021).
"Memang ya penginnya kan segera selesai. Alhamdulillah kan sudah selesai," sambungnua menambahkan.
Aisyah sendiri sebenarnya tidak mau terkesan menggurui dengan apa yang dilakukan Jeff di masa silam.
Namun aktris beruia 18 tahun itu mau untuk saling mengingatkan sikap satu sama lainnya dengan sang kekasih.
Baca Juga: Resmi Bebas Setelah Terjerat Kasus Narkoba, Jeff Smith Bakal Jalani Rehabilitasi Mandiri