Sebagai contoh seseorang yang berasal dari kelompok etnis sama dan tinggal di lingkungan geografis yang sama, cenderung mempunyai wajah dan penampilan fisik yang mirip.
Jadi, apa benar manusia punya tujuh kembaran?
Barangkali manusia memang mempunyai tujuh kembaran tidak sedarah.
Atau setidaknya mempunyai orang yang benar-benar mirip dengan dirinya.
Menurut sains hal ini memang sangat mungkin terjadi, karena kemiripan susunan genetik yang dimiliki tiap manusia.
Selain itu, faktor lain yang mungkin berpengaruh adalah faktor geografis serta kelompok etnis.
Ketiga faktor inilah yang menyebabkan manusia bisa terlihat mempunyai kembaran.
Walau pada kenyataannya mereka tidak saling mengenal satu sama lain atau tidak mempunyai ikatan keluarga.
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, "Apa Benar Manusia Punya 7 Kembaran?"