Find Us On Social Media :

Menang Pilkades, Pria di Polewali Mandar Ini Langsung Turunkan 'Hujan Uang' untuk Warga

By Rizqy Rhama Zuniar, Sabtu, 20 November 2021 | 19:51 WIB

Ilustrasi hujan uang

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Jagat maya tengah dihebohkan dengan video 'hujan uang' di Polewali Mandar, Sulawesi Barat.

Peristiwa 'hujan uang' itu diketahui terjadi di Desa Pambusuang, Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pada Jumat (19/11/2021).

Mengutip dari Tribun-video.com, dalam video yang beredar di media sosial, warga terlihat berdatangan saat peristiwa 'hujan uang' terjadi.

Sejumlah warga terlihat berupaya meraih lembaran-lembaran uang kertas yang disebarkan dari atas sebuah rumah.

Usut punya usut, peristiwa 'hujan uang' itu rupanya bentuk rasa syukur seorang calon kepala desa yang telah memenangkan pilkades setempat.

Melansir dari Kompas.com, sosok calon kepala desa tersebut adalah H. Tiswan, warga asal Desa Pambusuang.

Baca Juga: Ironis! Polisi Ini Justru Terobsesi Mewujudkan Fantasinya dengan Menjadi Kanibal Sampai Memangsa dan Mengoyak-ngoyak Tubuh Korbannya