Seperti yang diwartakan Better Homes & Gardens via Sajian Sedap, mencuci handuk dengan air cuka sangat bermanfaat.
Manfaatnya di antara lain adalah mencegah warna handuk cepat luntur, terlebih jika handuk berwarna putih.
Caranya adalah dengan memisahkan handuk dengan warna yang sama sebelum dicuci untuk mencegah kelunturan.
Cucilah handuk dengan air hangat untuk pencucian pertama dan gunakan sekitar setengah jumlah detergen yang disarankan untuk mencuci handuk.
Ketika masuk siklus pembilasan, tambahkan setengah hingga satu cangkir cuka putih ke dalamnya lalu lanjutkan pencucian seperti biasa.
Tak hanya mencegah warna pudar, melansir Kompas.com, mencuci handuk dengan cuka juga dapat mengatasi bau tak sedap pada handuk.
Bau tidak sedap ini bisa disebabkan oleh sisa sabun atau residu detergen yang menumpuk di serat handuk.
Mencuci dengan cuka putih juga lebih efektif untuk melembutkan kain handuk dibandingkan produk pelembut kimia.
Dengan cara ini, handuk di rumah akan terasa seperti handuk di hotel yang lembut, harum, dan bersih. (*)