"Ini series ketiga aku di tahun ini, ini series penutup diakhir tahun. Actually series kali ini agak challenging ya buat aku karena ini salah satu karakter yang mana baru banget buat aku."
"Dia (karakternya) buka tipe anak Jakarta tapi ada satu hal dari Gabby yang membuat Gabby unik dan itu salah satu alasan kenapa aku ngambil series ini karena aku belum pernah ngerasa seru dan challenging banget," tutur Salshabilla Adriani. "Kalau ini kan bisa dibilang komedi ya genrenya, pernah juga si di komedi cuma kan biasa tapi di series ini gak bisa aku jelasin nanti langsung spoiler, nah yang bikin beda dari karakter sebelumnya tuh yg kaya ada satu yg unik," lanjutnya.Untuk mendalami karakternya sebagai Gabby, kekasih Yusuf Mahardika beberapa kali menonton film untuk dijadikan referensi. "Tapi mendalami karakter belum ya, tapi kalau untuk referensi filmnya banyak banget karena dari awal meeting udah dikasih tau referensi film karakternya kurang lebih seperti ini, jadi referensi filmnya banyak banget," ucap gadis berusia 21 tahun itu.Lebih lanjut, Salshabilla bersyukur ia mendapat dukungan penuh dari sang kekasih untuk ikut berpartisipasi dalam serius Jodoh atau Bukan."Iya sih, sempat diskus, kaya menarik deh ini untuk dia ambil dan dia juga support karena menurut dia (Yusuf) suka juga sama karakternya. Sama mama udah pasti, jadi mama dan manager aku yang pertama tahu ceritanya gimana," tutupnya.
Baca Juga: Salshabilla Adriani Ungkap Penyebab Tabrak Dua Mobil Parkir
(*)