Find Us On Social Media :

Bisa Bikin Umur Pendek, Orang dengan Diabetes Tolong Jangan Coba-coba Konsumsi Makanan dan Minuman Ini, Efeknya Sangat Mengerikan

By Devi Agustiana, Minggu, 28 November 2021 | 09:04 WIB

Tolong hindari makanan dan minuman ini kalau kamu menderita diabetes, efeknya sangat berbahaya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDDiabetes adalah salah satu penyakit yang ditakuti banyak orang karena bisa mengancam nyawa.

Bukan hanya usia, genetika, dan lingkungan yang memengaruhi peluang terkena diabetes, tapi tekanan darah tinggi, gaya hidup tidak aktif, sampai pola makan juga dapat meningkatkannya.

Dilansir Grid.ID dari Eathis.com, jika sudah menderita diabetes, hal-hal seperti olahraga, insulin, obat-obatan, dan diet sehat akan membantu menjalani hidup yang lebih baik.

Sebaliknya, makanan tinggi gula dan rendah serat bisa berbahaya untuk dikonsumsi bagi mereka yang hidup dengan diabetes.

Menurut Courtney D'Angelo, MS, RD, penulis di GoWellness, salah satu sarapan terburuk untuk dimakan jika menderita diabetes adalah sereal dan susu.

Mungkin kamu heran, mengapa sereal dan susu berpotensi berbahaya bagi penderita diabetes? Jawabannya terletak pada jumlah karbohidrat dan gula.

"Sereal dan susu tradisional untuk sarapan berpotensi menaikkan kadar glukosa darah Anda, terutama jika Anda memilih sereal dengan sedikit atau tanpa serat," kata D'Angelo.

Baca Juga: Hati-hati! Kebiasaan Tidur Larut Malam alias Night Owl Bikin Risiko Diabetes Meningkat, Ini Penjelasan Ahli