Find Us On Social Media :

Muda dan Sukses, Penyanyi Naura Ayu Ternyata Sudah Alami Bullying Sejak 9 Tahun, Ini Cara Mengatasi Perundungan Bagi Remaja

By Devi Agustiana, Senin, 29 November 2021 | 11:16 WIB

Jadi penyanyi sukses sejak remaja, Naura Ayu juga pernah alami bullying.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Terkenal sejak masa anak-anak, penyanyi Naura Ayu ternyata pernah alami bullying.

Mengutip Kompas.com, Naura Ayu sudah menghadapi bully, komentar negatif atau hate speech sejak usia 9 tahun.

Sampai akhirnya, Naura Ayu menemukan solusi untuk mengatasinya.

“Cara orang untuk survive itu itu berbeda. Dan aku menemukan banyak hal soal survive itu,” kata Naura Ayu.

“Sejak kecil aku jadi penyanyi, aku pikir haters itu pasti ada. Tapi aku menemukan sebuah pelajaran yang jauh di atas haters,” lanjutnya.

Rupanya anak dari Nola Be3 ini menyikapi bullying dan komentar negatif dengan menenangkan diri sendiri.

“Aku pikir mungkin aku enggak bisa kontrol mereka. Yang aku lakukan hanya menenangkan diri. Aku belajar banyak dari hal itu,” kata remaja berusia 16 tahun ini.

Baca Juga: Ancaman Cyber Bullying Meningkat Selama Pandemi, Ini Dampak Serius Jika Anak Menjadi Korban

Bullying sendiri merupakan perbuatan menyakiti secara fisik, seperti memukul atau mendorong yang dilakukan seseorang atau lebih kepada orang lain.

Dilansir Grid.ID dari Grid Kids, bullying juga bisa menyakiti secara verbal, misalnya mengejek penampilan, menghina kemampuan, dan masih banyak lagi.

Bahkan, tindakan menjauhi dan mengucilkan seseorang juga termasuk tindakan bullying, loh.

Ada pula istilah bullying melalui gadget (gawai), biasa dikenal dengan istilah cyberbullying.

Apabila menjadi salah satu korban bullying, ada beberapa hal yang bisa dilakukan:

- Bicara dan temuilah seseorang yang dipercaya dan beri tahu pada mereka apa yang terjadi padamu.

- Jika bullying terjadi di sekolah, jangan ragu untuk memberi tahu guru atau penasihat sekolah. Kemudian, tanyakan apa yang bisa dilakukan untuk menindaklanjuti hal itu. Bisa jadi sekolah memiliki kebijakan tentang bullying.

Baca Juga: Roy Kiyoshi Ngaku Pernah Alami Perundungan Sejak Kecil Gegara Kemampuan Indigo, Berikut 6 Tanda Anak Jadi Korban Bullying di Sekolah

- Jangan takut melaporkan tindakan bullying pada pihak yang berwenang. Jangan takut melapor karena akan menyelamatkan diri sendiri dan korban bullying lainnya.

- Jika menemui tanda-tanda bullying, tunjukkan sifat berani dan percaya diri agar pembully berpikir ulang untuk melakukan tindakan tersebut berulang kali.

Itulah tips mengatasi bullying yang bisa dilakukan.

(*)