Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Jan Ethes diketahui sempat mampu jatuhkan lawan dalam sekali tendang di pertandingan Takwondo.
Dulu mampu jatuhkan lawan dalam sekali tendang di pertandingan Takwondo, tengok aksi menggemaskan Jan Ethes saat latihan Taekwondo.
Senyum manis Jan Ethes sukses bikin hati para netizen ambyar.
Beberapa waktu lalu, cucu pertama Presiden Jokowi, Jan Ethes sukses jadi sorotan karena mampu kalahkan lawan dalam pertandingan taekwondo.
Seperti diberitakan Grid.ID sebelumnya, Jan Ethes mengikuti lomba Taekwondo pada Minggu (14/11/2021) lalu.
Pertanding taekwondo tersebut berlangsung di Convention Hall Terminal Tirtonadi.
Bahkan, cucu Presiden Jokowi itu meraih juara satu untuk kyorugi pemula, dalam turnamen Taekwondo yang berlangsung di SKB Solo Sensation.
Ya, putra Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda ini membawa pulang medali di pertandingan Taekwondo.
Tak hanya itu, aksi Jan Ethes juga sukses membuat kagum para netizen seantero Indonesia.
Bagaimana tidak, putra Gibran Rakabuming itu berhasil jatuhkan lawan hanya sekali tendang loh.
Padahal saat itu lawan dari cucu Presiden Jokowi itu sudah mempunyai sabuk kuning namun tak membuat Jan Ethes kalah begitu saja.
Usai sukses jatuhkan lawan dalam sekali tendang, baru-baru ini Jan Ethes kepergok sedang latihan Taekwondo.
Aksi menggemaskan Jan Ethes saat latihan Taekwondo itu langsung jadi sorotan.
Bahkan, senyum manis putra Gibran Rakabuming ini sukses bikin hati netizen ambyar.
Potret tersebut bisa dilihat melalui akun Instagram @janethesdotcom, Minggu (28/11/2021).
Dalam unggahannya, akun tersebut membagikan kegiatan Jan Ethes saat sedang latihan Taekowndo bersama teman-temannya.
Aksi cucu Presiden Jokowi itu terlihat lucu dan menggemaskan.
Bagaimana tidak, Jan Ether terlihat pemanasan dengan lari-lari kecil sebelum latihan Taekwondo.
Selain itu, Jan Ethes juga terlihat menggemaskan saat berlatih tendangan dengan sang trainer.
Postur tubuhnya yang kecil dengan tendangan-tendangannya itu yang terlihat menggemaskan.
Bahkan, senyum manis Jan Ethes sukses bikin hati para netizen ambyar loh.
Bagaimana tidak, putra Gibran Rakabuming itu tampak tersenyum manis saat latihan Taekwondo.
Sontak senyuman Jan Ethes itu banjir komentar dari para netizen.
Banyak netizen yang meleleh melihat senyum manis putra Gibran Rakabuming itu.
"Senyummu Ethes. Membalikkan duniaku (emoji)," tulis akun @maggie_joppa.
"Garis senyumnya Mbah Owi banget," tulis akun @evanyacooks.
"Mas Ethes lincah happy terlihat pintar tapi imut," tulis akun @misri269.
"Ganteng amat nih cucu pak presiden (emoji)," tulis akun @xynuz_qyzz.
(*)