Find Us On Social Media :

Jelang Konser Terakhir BTS di Los Angeles, Agensi HYBE Mendadak Peringatkan Penonton untuk Tak Langgar Aturan Ini

By Rizqy Rhama Zuniar, Kamis, 2 Desember 2021 | 08:00 WIB

Agensi HYBE mendadak peringatkan penonton jelang konser terkahir BTS di Los Angeles

Agensi tampaknya mengetahui ada penonton yang diam-diam merekam konser BTS dan membagikan rekamannya secara online.

Parahnya, rekaman tersebut berkulitas HD yang kemungkinan besar diambil menggunakan kamera, bukan ponsel.

Oleh karena itu, jelang 2 hari terakhir konser BTS di Los Angeles, HYBE memperingatkan penggemar untuk tidak merekam secara ilegal.

Agensi menjelaskan bahwa semua tindakan seperti mengambil foto, video, rekaman suara, dan siaran langsung selama konser BTS dilarang.

"Selama konser 'BTS Permission to Dance on Stage - LA' , telah terjadi tindakan yang melanggar hak potret dan hak cipta artis," bunyi pernyataan tersebut.

"Semua tindakan yang melanggar BigHit Music dan hak potret artis dan hak cipta lainnya dilarang, seperti mengambil foto dan video, rekaman suara, dan streaming langsung, dll," jelas agensi.

Dalam pernyataannya itu, agensi menegaskan bahwa selain ponsel, alat perekam lainnya dilarang keras dibawa ke lokasi konser.

Baca Juga: Siap Menonton Konser BTS, Ayu Ting Ting Girang Bukan Main Injakkan Kaki di Los Angeles dan Disambut Pemandangan Indah Ini