Tak hanya tersasar, Ussy mengatakan ia juga merasa sangat kedinginan. Pasalnya di New York saat ini memang sedang musim dingin.
“Pulangnya taksi, dinginnya ya ampun naudzubillah. Kita jalan tadi (tersasar) hampir satu jam,” kata Ussy.
Memperbaiki ucapan Ussy, Andhika mengatakan tak sampai satu jam berjalan. Andhika mengatakan, terasa lama jalannya karena cuacanya sedang dingin.
“Dari toko ke sini enggak sampai satu jam. Cuma karena dingin aja berasanya lama dan nenteng-nenteng belanjaan,” kata Andhika. Andhika mengatakan, tersasar karena google map-nya salah membawa arah mereka berjalan.
“Google map-nya yang salah. Kita habis foto di tempat Jimmy Fallon, buka map buat make sure jalannya benar apa enggak. Tahu-tahunya dibelokin lagi,” ucap Andhika.
Andhika mengatakan, untungnya saat tersasar tadi Ussy tak marah dengannya.
Sebab biasanya, kata Andhika, salah jalan karena peta akan membuat Ussy ngambek dengannya.
“Untung ada Meta, jadi aku enggak disalahin. Kalau liburan salah jalan sudah cemberutnya, ngambeknya gitu ‘udah naik taksi saj lah blablabla,’” kata Andhika.
“Dinginnya itu lho nusuk banget. Bajunya enggak yang tahan angin,” tutur Ussy menjelaskan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Cerita Ussy Sulistiawaty Tersasar dan Kedinginan di New York
(*)