Find Us On Social Media :

Hidup Tenang Nggak di Kejar-kejar Hutang, Ini 6 Tanda Keuangan yang Sehat, Kuncinya Pada Dana Darurat dan Pengeluaran Bulanan!

By Devi Agustiana, Sabtu, 4 Desember 2021 | 15:31 WIB

Simak baik-baik, ini enam tanda keuangan yang sehat dan stabil.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Di masa pandemi ini, kita tidak hanya memusatkan perhatian pada kesehatan fisik dan mental, tetapi juga finansial.

Keuangan adalah faktor besar dalam bertahan dari tantangan Covid-19.

Karena keuangan stabil memiliki banyak manfaat, ada baiknya mengetahui tanda bagaimana keuangan yang kuat tersebut.

Dilansir Grid.ID dari laman Finder, inilan ciri-ciri keuangan yang sehat:

1. Belanja lebih sedikit dari penghasilan

Tagihan bulanan, uang makan, tabungan, dan hutang lainnya kurang dari apa yang diperoleh.

Ini berarti kita menyediakan cukup ruang agar uang tunai mengalir dengan lancar.

Ketika membelanjakan lebih sedikit, kita memiliki peluang lebih besar untuk menabung dan berinvestasi.

Baca Juga: Pusing Tujuh Keliling Gegara Gaji Cuma Numpang Lewat? Coba Terapkan 5 Tips Ini Mulai Sekarang, Dompet Auto Tebal