Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Di masa pandemi ini, kita tidak hanya memusatkan perhatian pada kesehatan fisik dan mental, tetapi juga finansial.
Keuangan adalah faktor besar dalam bertahan dari tantangan Covid-19.
Karena keuangan stabil memiliki banyak manfaat, ada baiknya mengetahui tanda bagaimana keuangan yang kuat tersebut.
Dilansir Grid.ID dari laman Finder, inilan ciri-ciri keuangan yang sehat:
1. Belanja lebih sedikit dari penghasilan
Tagihan bulanan, uang makan, tabungan, dan hutang lainnya kurang dari apa yang diperoleh.
Ini berarti kita menyediakan cukup ruang agar uang tunai mengalir dengan lancar.
Ketika membelanjakan lebih sedikit, kita memiliki peluang lebih besar untuk menabung dan berinvestasi.