Find Us On Social Media :

Fakta Tentang Gunung Semeru, Gunung yang Menjadi Latar Film 5 CM Hingga Tempat Meninggalnya Aktivis Soe Hok Gie

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 8 Desember 2021 | 08:13 WIB

Inilah fakta tentang Gunung Semeru yang baru-baru ini mengalami erupsi.

Berikut fakta tentang Gunung Semeru, seperti yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com.

Punya kawah yang semburkan asap setiap 30 menit

Gunung Semeru adalah gunung tertinggi di Pulau Jawa dan puncak tertingginya diberi nama Mahameru.

Di dekat puncak Mahameru ini terdapat kawah bernama Jonggring Saloka yang menyemburkan asap setiap 30 menit sekali.

Tidak dianjurkan mendaki sampai puncak

Walau punya puncak tertinggi, pihak TNBTS tidak merekomendasikan pendaki untuk mendaki ke puncak Mahameru.

Hal ini lantaran status Waspada Gunung Semeru sejak tahun 2012 yang bisa mengeluarkan gas racun ke arah puncak sewaktu-waktu.

 Baca Juga: Liburan Nanti Berencana Mendaki Gunung? Coba Gunung-gunung di Jawa Barat yang Cocok untuk Pendaki Pemula Ini, Ada yang Waktu Tempuhnya Cuma 3 Jam!

Ada danau cantik di ketinggian 2.389 mdpl

Gunung Semeru mempunyai spot populer berupa danau yang berada di ketinggian 2.389 meter dari permukaan laut (mdpl).

Danau ini sangat cantik karena dikelilingi perbukitan hijau dan bisa menjadi spot menyaksikan matahari terbit di antara dua bukit.