Kamar tidur utama dengan walk in closet
Kamar tidur utama yang ditempati Christian Sugiono dan Titi Kamal dilengkapi dengan walk-in closet yang luas.
Walk-in closet ini kebanyakan menyimpan baju serta aksesoris milik Titi Kamal seperti tas berbagai ukuran hingga parfum.
Musholla dan laundry room
Dengan luas mencapai 1.000 meter persegi, rumah Titi dan Tian dilengkapi dengan dua musholla, yaitu indoor dan semi-outdoor.
Dibandingkan musholla indoor, musholla semi-outdoor yang ada di lantai dua cenderung lebih luas dan panjang.
Berdekatan dengan musholla semi-outdoor, terdapat sebuah ruangan kecil yang digunakan untuk mencuci atau laundry room.
Tak mau asal-asalan, laundry room ini juga didesain sedemikian rupa dengan kanopi yang lucu dan instagramable.
Dengan begitu, hampir seluruh sudut di rumah Titi dan Tian bisa dijadikan untuk latar konten Instagram yang estetik. (*)