Find Us On Social Media :

2 Kali Berurusan dengan Pihak Berwajib karena Narkoba, Bagaimana Kemungkinan Hukuman yang Dihadapi Jeff Smith Sekarang?

By Daniel Ahmad, Kamis, 9 Desember 2021 | 13:20 WIB

Jeff Smith tertangkap polisi karena kasus narkoba

"Yang bersangkutan sudah diamankan ya, masih dalam pemeriksaan tapi penetapan tersangkanya nanti menunggu 3x24 jam. Kenapa masih menunggu? Karena ini masih dalam pengembangan," papar Zulpan menambahkan.

"Tapi dalam pemeriksaan dan pengembangan, yang jelas dia akan mengarah sebagai tersangka," imbuhnya menyimpulkan.

Diberitakan sebelumnya, Jeff Smith ditangkap di kediamannya di kawasan Depok dalam pengaruh narkoba jenis LSD, Rabu (8/12/2021).

Dari keterangan yang didapatkan polisi, Jeff Smith mendapatkan narkoba jenis psikotropika golongan 1 tersebut dari pembelian secara daring.

Kemungkinan besar, Jeff Smith bakal dikenakan undang-undang narkotika tahun 2009 dengan ancaman hukuman di atas lima tahun.

Bukan kali ini saja, Jeff Smith sebenarnya sempat ditangkap Satresnarkoba Polres Jakarta Barat di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada 15 April 2021.

Saat penangkapan, polisi mengamankan barang bukti berupa ganja seberat 0,52 gram yang tersebar di mobil milik Jeff Smith.

Baca Juga: Harga LSD yang dikonsumsi Cukup Fantastis, Jeff Smith Gunakan 4 Lembar Per Hari