Find Us On Social Media :

Beef Talk MLA Tekankan Pentingnya Konsumsi Daging Merah, Mulai dari Membentuk Otot Hingga Mencegah Anemia

By Ragillita Desyaningrum, Sabtu, 11 Desember 2021 | 09:19 WIB

Acara Beef Talk yang diinisiasi oleh True Aussie Beef - Meat and Lifestock Australia (MLA) di Bacco, Lotte Shopping Avenue.

Dengan alasan-alasan di atas, Meat Lifestock Australia (MLA) pun hadir untuk membantu menyediakan kebutuhan daging merah (sapi dan domba) yang berkualitas dan menyehatkan.

Kualitas daging sapi Australia #TRUEAUSSIEBEEF pastinya telah diakui di berbagai belahan dunia.

Tak berlebihan, karena memang MLA menerapkan standar baku mutu yang sangat ketat demi menjamin kepuasan konsumen.

MLA sediri mengusung kategori #TRUEAUSSIEBEEF yang mewakili 3 pilar, yaitu ideal home, peace of mind, dan pure enjoyment.

Ideal home yang berarti daging Australia memang dikembangbiakkan di tempat yang ideal, yaitu Australia yang memiliki iklim, cuaca, dan kondisi yang sangat natural dengan banyaknya pakan rumput.

Sehingga daging yang dihasilkan menjadi lebih tender, lebih lembut dan terbebas dari zat adiktif dan hormon artifisial.

Baca Juga: Rianti Cartwright Ngaku Keterusan Makan Daging Merah Sejak Hamil Hingga Menyusui, Ini Bahayanya Jika Terlalu Banyak Mengonsumsi Daging Merah

Peace of mind yang berarti daging Australia diproduksi dengan sistem dan standar keamanan pangan yang ketat untuk memastikan kualitasnya.

Sistem Identifikasi Ternak Nasional (NLIS) adalah sistem Australia untuk identifikasi dan pelacakan untuk keamanan hayati, keamanan pangan, integritas produk, dan akses pasar.

Ketiga adalah pure enjoyment di mana hasil kerja keras para peternak Australia bisa dinikmati oleh semua penduduk baik itu penduduk Indonesia maupun negara lainnya serta sudah disertifikasi halal oleh MUI.

Nah, untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai program-program dari True Aussie Beef Indonesia, follow Instagram @trueaussieid, Youtube True Aussie Indonesia Official dan website www.trueaussiebeefandlamb.id. (*)