Find Us On Social Media :

Bukannya Sehat Malah Masuk Rumah Sakit, Tolong Hati-hati Simpan Taoge yang Baru Dibeli dari Pasar, Langsung Buang Kalau Kondisinya Seperti Ini!

By Devi Agustiana, Senin, 13 Desember 2021 | 18:47 WIB

Ternyata menyimpan taoge yang baru dibeli tidak bisa sembarangan, ini hal-hal yang harus dilakukan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID Taoge atau tunas kacang hijau sering kita temukan dalam masakan sehari-hari.

Tauge juga biasa dijual dengan harga ekonomis dan memiliki banyak manfaat kesehatan, loh.

Melansir Kompas.com via Kontan.co.id, taoge mengandung protein, sodium, karbohidrat, vitamin C, K, B1, B2, B9, zat besi, magnesium, fosfor, tembaga, mangan, kalsium, kalium, hingga selenium.

Hal menarik dari salah satu manfaat tauge adalah mencegah kanker.

Taoge memiliki kemampuan untuk menurunkan risiko kanker payudara.

Selain itu, touge juga mampu menekan risiko kanker usus karena zat-zat dalam touge efektif membunuh sel-sel penyebab kanker.

Kemudian, taoge pun bisa jadi solusi untuk rambut rontok.

Baca Juga: Saking Enaknya Selalu Ludes Setiap Mau Beli, Begini Trik Pengusaha Warteg Masak Sayur Lodeh Agar Santannya Tidak Pecah, Ternyata Ini Kuncinya!