Kepergian Laura memang membuat banyak pihak terpukul.
Satu sosok yang merasa begitu kehilangan adalah Bimo Aryo.
Melansir kanal Youtube Beemz Aryo pada Kamis (16/12/2021), artis yang kini mendalami pengobatan Chiropractic itu mengatakan bahwa ia dan mendiang telah membuat jadwal untuk bertemu pada Rabu (15/12/2021).
Ia pun membacakan pesan yang dikirim oleh Laura Anna melalui direct message Instagram.
"(Pesannya) 'Dalam nama Tuhan Yesus semoga sekarang bisa dibaca DM-nya sama kakak', gila gue merinding nih," kata Bimo dengan berkaca-kaca.
"Ini Oktober nih, Bro. Ini Oktober tanggal 31, sebelum semua keramaian dan kehebohan ini," ujarnya.
Dalam pesan itu, Laura menanyakan apakah Bimo Aryo bisa membantunya sembuh dari Spinal Cord Injury yang dialaminya.