Raffi Ahmad kemudian beralasan bila suasana hatinya sedang baik dan ingin manjakan Nagita Slavina.
Namun Raffi Ahmad sama sekali tak menduga bila tas yang didambakan Nagita Slavina harganya begitu mahal.
Saking mahalnya, Raffi Ahmad terpaksa ambil 3 kali cicilan untuk membayar lunas.
"Tadi kan aku bilang lagi baik, ini aku tiga kali bayarnya, abis mahal banget ya," ucap Raffi Ahmad.
Meski melakukan pembayaran dengan mencicil, uang Raffi Ahmad belum cukup.
Untuk lunasi tas mewah Nagita Slavina, Raffi Ahmad sampai terpaksa pinjam uang kantor.
"Ini bayarnya tiga kali lho, cicilan pertama aku, kedua ketiga pake uang kantor," kata Raffi Ahmad.
(*)
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Dua Jam Nongol di TV Raffi Ahmad Dibayar Rp500 Juta, Pinjam Duit Bayar Cicilan Nagita Rp1 Miliar