Grid.ID- Dunia hiburan Jepang baru saja kehilangan salah satu penyanyi sekaligus aktris berbakatnya, Sayaka Kanda.
Sayaka Kanda yang dikenal sebagai putri tunggal dari aktris Seiko Matsuda dan Masaki Kanda, meninggal dunia di usia 35 tahun.
Sayaka Kanda mengembuskan napas terakhirnya setelah ditemukan di ruang terbuka lantai 14 sebuah hotel di Sapporo, Sabtu (18/12/2021).
Begitu ditemukan, ia segera dilarikan ke rumah sakit tetapi dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 20.40.
Sebelum meninggal, Kanda telah dijadwalkan untuk membintangi pertunjukkan musikal, My Fair Lady di Sapporo pada Sabtu.
Tetapi dia tidak hadir dan tidak dapat dihubungi melalui telepon.
Mengutip The Straits Times, Minggu (19/12/2021), Kanda diyakini jatuh dari lantai hotel 20, tempat dia menginap.
Ada dugaan Kanda melakukan bunuh diri. Namun untuk pastinya, polisi sedang menyelidiki penyebab kematian Kanda lebih dalam.
Menurut media Jepang, Sayaka Kanda terkenal sebagai pengisi suara Anna dalam film animasi Disney edisi Jepang, Frozen.
Penampilannya saat menyanyikan For The First Time in Forever dalam bahasa Jepang berhasil mendapatkan banyak pujian.
Kanda sendiri telah menikah dengan aktor Mitsu Murata pada 2017. Tetapi mereka bercerai pada 2019.
Ibunya, Matsuda dulunya merupakan salah satu idola paling populer di Jepang pada 1980-an.
Ia menjadi topik pemberitaan media bulan lalu karena debut sebagai sutradara untuk musim kedua antologi horor HBO, Folklore.
Matsuda telah bercerai dari suaminya pada 1997. Dia lalu menikahi seorang dokter gigi pada 1998 tetapi bercerai pada 2000.
Baca Juga: Frozen di Dunia Nyata! Hotel Ini Dibangun dari Es, Berani Coba?
Pada 2012, ia menikah dengan seorang akademisi dan masih awet sampai sekarang.
(*)