Find Us On Social Media :

Pantas Nagita Slavina Miliki Kulit Putih Bening Nan Mulus, Ternyata Rieta Amilia Santap Buah Favorit Sejuta Umat Ini Jelang Melahirkan

By None, Senin, 20 Desember 2021 | 13:19 WIB

Rieta Amilia, Rafathar, Nagita Slavina, dan baby Rayyanza

Grid.ID - Seantero negeri sudah pasti iri sekaligus takjub melihat sosok Nagita Slavina yang punya kulit putih dan bersih.

Ternyata Rieta Amilia mengonsumsi buah favorit sejuta umat yang membuat kulit Nagita Slavina terlihat putih dan mulus.

Lantas, apa buah yang dimakan Rieta Amilia jelang melahirkan Nagita Slavina dulu?

Semua bermula saat Rieta Amilia bercerita soal perjuangannya melahirkan Nagita Slavina di vlog Rans Entertainment.

Dikutip TribunnewsBogor.com, Rieta Amilia atau yang akrab disapa Mama Rieta itu mengaku kepayahan saat melahirkan Nagita Slavina.

"Gigi dulu sampai luka (kepalanya). Gigi kan susah, 27 jam lahirannya. Jadi pagi jam 7, besoknya baru lahir," pungkas Mama Rieta dikutip pada Sabtu (18/12/2021)

"Masya Allah," imbuh kameramen Rans.

Baca Juga: Dulu Konon Katanya Pernah Perang Dingin, Rieta Amilia Kini Umbar Momen Akur Bareng Besannya Hingga Ucap Pesan Manis Ini Buat Ibunda Raffi Ahmad

"Aduh perjuangan itu, udah enggak ada tenaga, divakum, udah enggak kuat. Divakum sampai berdarah di sininya, udah enggak kuat ngeden. Tapi kepalanya udah bagus," ungkap Mama Rieta.

Lebih lanjut, Mama Rieta pun bercerita perbedaan saat hamil Nagita dan Caca Tengker.

Diakui Mama Rieta, ia suka makan mie dan daging Korea saat hamil Nagita Slavina.

"Mama setiap malam itu (ngidam) nyari semua mie kemurnian di gang-gang. Terus daging Korea. Itu mama suka," pungkas Mama Rieta.

Sementara saat hamil Caca Tengker, Mama Rieta lebih suka masakan tradisional seperti ikan asin dan sambel terasi.

"Kalau (waktu ngidam hamil) Mba Caca beda. Ikan asin yang keranjang, tahu goreng sama sambal terasi, kacang panjang mentah. Dan kalau ikan keranjangnya belinya di pasar selain Senen mama tahu," ujar Mama Rieta.

Tak hanya itu, Mama Rieta juga mengaku malas mandi saat hamil Nagita Slavina.

Baca Juga: Besan Rasa Bestie, Rieta Amilia Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Amy Qanita hingga Tulis Doa Menyentuh Ini, Netizen: Adem Banget Lihatnya!

Perihal kulit putih Nagita yang kini dikagumi masyarakat, Mama Rieta pun heran.

Kendati demikian, Mama Rieta menduga kulit putih Nagita adalah karena sang putri punya keturunan Manado dari sang papa, Gideon Tengker.

"Kalau (waktu hamil Nagita) Mama jarang mandi. Males mau mandi tuh. Beneran. Tapi kok bisa putih gitu. Oh iya Manado ya," kata Mama Rieta.

Bukan cuma karena keturunan Manado, kata Mama Rieta, Nagita punya kulit putih karena ada faktor lain.

Diungkap Mama Rieta, ia sempat nekat makan durian sebanyak dua buah sebelum melahirkan.

Namun aksi Mama Rieta makan durian itu diakuinya tak sengaja.

Sebab Mama Rieta tak tahu bahwa tidak boleh makan durian saat sedang hamil.

Baca Juga: Terlahir Sebagai Bayi Sultan, Rayyanza Dapat Kado Tabungan Rp 1 Miliar dari Rieta Amilia, Raffi Ahmad Malah Langsung Tancap Gas Lakukan Hal ini: Papa Pakai Dulu Ya Nak!

Hal itulah yang diduga Mama Rieta menjadi penyebab Nagita memiliki kulit yang putih bening.

"(Nagita punya kulit putih karena Mama Rieta saat hamil) Makan duren kali ya. Soalnya Mama beberapa hari sebelum lahiran makan duren dua buletan. Mama (ibunda Mama Rieta) marah. Ya kan enggak tahu. Tapi itu malah putih anaknya, tapi susah ngelahirinnya, 27 jam," ungkap Mama Rieta.

Fakta Tentang Efek Mengonsumsi Durian Saat Hamil

Sebenarnya amankah bagi ibu hamil untuk makan durian?

Ada yang beranggapan bahwa makan durian saat hamil bisa memicu masalah pada kehamilan, seperti keguguran, perdarahan vagina, hingga cacat lahir pada janin.

Untuk diketahui, durian kaya akan flavonoid yang bersifat antioksidan, vitamin B, folat, kalsium, fosfor, magnesium, zat besi, zinc, dan tembaga. Kandungan gizinya ini baik untuk ibu hamil.

Tak seperti mitos yang banyak beredar, durian justru bisa memberi manfaat bagi ibu hamil berkat kandungan nutrisinya.

Baca Juga: Tak Kalah Sultan dari Raffi Ahmad hingga Mampu Beri Tabungan Rp 1 Miliar pada Rayyanza, Ternyata Inilah Arti Nama Rieta Amilia, Ibunda Nagita Slavina

Selain itu, sejauh ini belum ada studi ilmiah yang membuktikan bahwa durian berbahaya bagi ibu hamil atau janin.

Berikut ini adalah beberapa manfaat makan durian bagi ibu hamil dilansir dari alodokter :

1. Memberikan energi tambahan

Ibu hamil mungkin akan lebih mudah lelah, terlebih jika masih harus mengerjakan berbagai aktivitas dan pekerjaan.

Nah, Bumil bisa mencoba untuk makan durian, karena kandungan karbohidrat, gula, dan kalori dalam durian dapat menambah energi yang dibutuhkan oleh tubuh.

2. Menambah asupan folat

Buah durian mengandung folat yang cukup tinggi.

Baca Juga: Baru Brojol Langsung Jadi Anak Sultan, Baby Rayyanza Kecipratan Rezeki Nomplok Berupa Tabungan Fantastis dari Neneknya yang Bos FTV, Raffi Ahmad Bocorkan Nominalnya

Nutrisi ini merupakan salah satu jenis nutrisi yang penting bagi ibu hamil dan janin karena dapat menunjang pembentukan saraf, otak, dan tulang belakang janin, serta mencegah terjadinya cacat bawaan lahir pada bayi.

Selain itu, folat juga berperan dalam menghasilkan sel darah merah, sehingga ibu hamil bisa tercegah dari anemia atau kurang darah.

3. Menjaga kolesterol tetap stabil

Sebagian orang sering menganggap bahwa durian adalah buah yang kaya akan kandungan kolesterol. Padahal, anggapan ini salah.

Meski mengandung lemak yang cukup tinggi, jenis lemak yang terdapat pada durian bukanlah kolesterol.

Kolesterol hanya diperoleh dari lemak hewani, sehingga tidak terdapat pada lemak nabati yang salah satunya adalah durian.

Selain itu, karena kandungan seratnya yang tinggi, durian justru dianggap dapat mencegah peningkatan kolesterol.

Baca Juga: Raffi Ahmad Super Girang Baby Rayyanza Dapat Hadiah Tabungan Rp 1 Miliar dari Rieta Amilia, Netizen Auto Kaget: Apa Kabar Rekening?

4. Menjaga kadar gula darah tetap stabil

Buah durian termasuk buah dengan indeks glikemik rendah. Ini artinya, buah durian tidak cepat meningkatkan kadar gula dalam darah.

Para peneliti menduga, hal ini karena kandungan serat, lemak, kalium, dan antioksidan dalam durian yang tinggi.

Meski demikian, Bumil tetap perlu membatasi konsumsi durian agar tidak berlebihan.

Hal ini dikarenakan buah durian banyak mengandung gula dan karbohidrat.

Bumil juga mungkin sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum makan durian jika memiliki kondisi tertentu, seperti diabetes gestasional.

Kesimpulannya, makan durian saat hamil tidak berbahaya, asalkan jumlah durian yang dikonsumsi tidak berlebihan dan jika kondisi ibu hamil dan janinnya sehat.

Baca Juga: Crazy Rich! Rieta Amilia Tak Tanggung-Tanggung Berikan Kado Ini untuk Rayyanza sampai Bikin Raffi Ahmad Auto Kegirangan : Aromanya Wangi nih

Selain itu, untuk mencukupi kebutuhan nutrisi saat hamil, Bumil disarankan juga untuk menjalani pola makan bergizi seimbang.

Namun, buah durian mungkin perlu dihindari atau dikurangi konsumsinya jika ibu hamil memiliki kondisi tertentu, seperti diabetes, tekanan darah tinggi, preeklamsia, atau obesitas.

Buah durian juga perlu dihindari apabila membuat ibu hamil sering mual dan muntah atau memperparah morning sickness.

Selain mitos pantangan makan durian saat hamil, masih banyak mitos seputar kehamilan lainnya yang masih dipercaya hingga kini.

Agar bisa menjalani kehamilan dengan tenang, ada baiknya Bumil tidak memercayai mitos yang berkembang sebelum mencari tahu faktanya.

Jika Bumil memiliki pertanyaan atau kekhawatiran seputar kehamilan atau masih ragu dengan efek makan durian saat hamil, jangan ragu untuk bertanya langsung kepada dokter kandungan.

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul

Mama Rieta Beberkan Rahasia Nagita Punya Kulit Putih Bening, Ternyata Gara-gara Makan Ini saat Hamil

(*)