Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Ingin mengubah kediaman jadi bernuansa sedikit lebih vintage? Berikut ada beberapa cara mendekorasi rumah bergaya retro yang mudah.
Terdapat beberapa cara mendekorasi rumah bergaya retro yang bisa menjadi referensi saat mendekor kediaman kalian.
Beberapa cara mendekorasi rumah bergaya retro berikut ini dinilai cukup mudah dilakukan namun mampu mengubah suasana kediaman kalian.
Rumah bergaya retro mungkin bisa menjadi referensi untuk konsep kediaman kalian.
Perlu diketahui, saat mendekorasi rumah bergaya retro, yang kalian perlukan adalah bermain dengan bentuk, warna, dan tekstur.
Oleh karena itu, berikut 4 cara mendekorasi rumah bergaya retro yang dilansir Grid.ID dari Pinkvilla.com.
Yuk, simak ada apa aja!
1. Pemilihan Warna Dinding
Mengubah warna dinding adalah satu cara termudah untuk memilih dekorasi rumah bergaya retro.
Beberapa rekomendasi warna yang bergaya retro, antara lain hijau alpukat, kuning mustard, coklat, hitam, putih, dan merah.
Pilihlah satu dari beberapa referensi warna di atas untuk memberi tampilan retro yang funky pada dinding rumah kalian.
2. Furniture
Furniture bergaya retro memang selalu menjadi sorotan pada masing-masing barangnya.
Beberapa contoh furniture retro yang bisa diletakkan pada rumah kalian, antara lain sofa luas dengan bantal warna-warni dan kursi bar krom.
Furniture tersebut mampu memberikan kesan tampilan retro yang unik untuk ruangan di rumah kalian.
Ingat, pilihlah furniture yang tahan lama, fungsional, dan kokoh.
Baca Juga: Tips dan Trik Mendekorasi Rumah Idaman yang Tak Bikin Kantong Jebol
3. Lantai dan Aksen
Ketika berbicara tentang lantai dan aksen, kalian bebas untuk menentukannya.
Karpet fuzzy, lampu lava, kursi sendok, dan meja skate adalah beberapa aksen yang tepat untuk tampilan retro.
Sedangkan untuk lantai, hanya ada tiga pilihan motif yang bisa kalian gunakan, yakni motif ubin campuran yang berani, karpet shag, dan kayu alami.
4. Lampu
Lampu juga menjadi satu piranti yang mampu memberikan perubahan besar dalam rumah bergaya retro.
Beberapa referensi lampu yang menampilkan kesan retro, yatu lampu gantung warna-warni, lampu lantai, dan lampu dengan nuansa rumbai.
(*)