Find Us On Social Media :

Rayakan Natal 2021, Pamer Hadiah Satu Kotak Mi Instan dari Fans Indonesia, Begini Reaksi Menggemaskan Wi Ha Joon

By Mia Della Vita, Sabtu, 25 Desember 2021 | 11:07 WIB

Pelakon serial Squid Game, Wi Ha Joon.

Grid.ID- Sejumlah artis K-Pop saat ini tengah merayakan Natal 2021 pada, Sabtu (25/12/2021). Begitu juga dengan Wi Ha Joon.

Di Natal 2021, Wi Ha Joon tampaknya kebanjiran hadiah dari para penggemar.

Hal itu diketahui dari Instagram Story Wi Ha Joon pada hari ini, Sabtu (25/12/2021).

Terlihat melalui Instagram Story miliknya, Wi Ha Joon memamerkan hadiah dari para penggemar.

Menariknya, dari banyaknya hadiah yang didapat, ada satu bingkisan dari fans Indonesia.

Fans Indonesia rupanya mengirimkan mi instan produk Tanah Air dengan berbagai macam rasa dan minuman cokelat.

Bersamaan dengan itu pula, terdapat kartu ucapan bertuliskan Bad and Crazy. Tampaknya hadiah itu dikirim sebagai ucapan selamat atas drama terbarunya.

Baca Juga: Siap-siap Ikut Deg-degan, Simak Sinopsis serta Tanggal Rilis Drama Lee Dong Wook dan Wi Ha Joon 'Bad And Crazy', Hindari Nonton di Situs Ilegal Drakorindo

Bad and Crazy diketahui serial drama terbaru Wi Ha Joon dan Lee Dong Wook. Drama ini telah tayang sejak 17 Desember silam.

Di drama tersebut, ia berperan sebagai K, orang yang membela kebenaran tapi agak 'gila'. Dia bermimpi menjadi seorang pahlawan. 

Mendapatkan hadiah itu, Wi Ha Joon pun tidak lupa untuk mengucapkan terima kasih.

Ia membubuhkan tulisan, "Thank you so much" disertai dengan emoji hati.

Wi Ha Joon juga membentuk hati menggunakan jari tangannya untuk mengungkapkan rasa bahagianya.

Nama Wi Ha Joon sendiri akhir-akhir ini menjadi populer setelah membintangi Squid Game.

Tapi sebelum itu, ia sebenarnya sudah mencuri perhatian di drama 18 Again.

Baca Juga: Rindu Pesona Hwang Jun Ho di Squid Game? Berikut Rekomendasi Drama dan Film Wi Ha Joon Yang Tak Boleh Dilewatkan, Hindari Nonton di Drakorindo

Wi Ha Joon juga sempat beberapa kali membintangi film layar lebar.

Di antaranya Coin Locker Girl, Gonjiam: Haunted Asylum, dan Miss & Mrs. Cops.

(*)