Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID — Pertengkaran antar saudari yang tinggal serumah memang terkadang bisa saja terjadi.
Mulai dari pertengkaran remeh temeh hingga pertengkaran serius karena memperebutkan seorang lelaki.
Dilansir Grid.ID dari Eva.vn pada Sabtu (25/12/2021), sebuah video menunjukkan aksi brutal seorang kakak yang tengah bertengkar dengan adiknya.
Video itu telah dilihat lebih dari 4.3 juta kali dan mendulang likes hingga 60 ribu saat diunggah di media sosial.
Kejadian dalam video itu rupanya terjadi pada 11 September 2021, terlihat seorang kakak yang menyeret dan memukul adiknya dari ruang interview.
Diketahui bahwa sang adik tengah melakukan interview kerja dan sang kakak datang melabraknya.
Sang kakak lantas mendorong sang adik ke tanah dan menampar wajah adiknya berkali-kali dengan keras.
Sang adik yang berbaring di lantai melindungi diri dan wajahnya dari serangan kakaknya dengan kedua lengannya.
Sang kakak juga memaki sang adik dengan kata-kata kasar hingga amarahnya mereda.
Sesaat sebelum pergi, sang kakak kembali berteriak frustrasi dan meninggalkan adiknya itu.
Saksi mata di sekitar pun mendekati sang adik dan menanyakan apa yang terjadi.
Gadis itu pun menjawab bahwa kakaknya murka lantaran ia ketahuan berselingkuh degan suami kakaknya.
Kakaknya semakin mengamuk saat tahu bahwa ia yang merupakan saudari kandung malah berhubungan seksual dengan sang suami.
Warganet yang melihat ini pun memberikan komentar pro dan kontra.
"Aneh sekali, dalam setiap perselingkuhan selalu wanita yang bertengkar dan saling menyalahkan tak menyadari bahwa pihak yang kurang ajar adalah sang lelaki," komentar salah satu netizen.
"Jika saya adalah adik dari perempuan itu, saya tidak akan tega berselingkuh dengan suaminya," komentar warganet lainnya.
"Meskipun adiknya salah, tapi ia juga tidak pantas melakukan hal itu saat adiknya tengah interview kerja," tulis netizen lainnya.
(*)