Grid.ID - Usai kepergian Vanessa Angel, deretan polemik keluarga almarhumah masih saja berlanjut.
Paling terbaru, terungkap borok Doddy Sudrajat kepada Vanessa Angel semasa hidup yang diungkap oleh sahabat-sahabat sang artis.
Tak disangka, isi chat yang diduga dari Doddy Sudrajat berisi cacian kasar kepada Vanessa Angel.
Diduga, chat-chat itulah yang membuat Doddy Sudrajat ngotot ingin HP Vanessa Angel.
Diwartakan sebelumnya, Doddy Sudrajat mengaku sampai saat ini belum menerima barang-barang milik Vanessa usai kecelakaan terjadi.
Barang-barang yang dimaksud Doddy Sudrajat seperti handphone, KTP, dompet hingga buku rekening.
"Dompet, buku rekening, ATM-nya, itu kan belum pernah dikasihin ke saya," ucap Doddy Sudrajat, dikutip TribunnewsBogor.com dari Youtbe Intens Investigasi.
"Kalau saya mau, banyak. Tapi bang Sunan (bilang) cuma itu dulu deh, KTP sama handphone, tapi kalau mau diurut kan banyak," ujar Doddy menjelaskan.
Dilansir dari Instagram Story Emma Waroka dan Marissya Icha, keduanya membongkar masa lalu dan isi pembicaraan antara pihak berinisial D dan VA yang masih tersimpan di ponsel Vanessa Angel.
Dalam percakapan tersebut, seseorang yang berinisial D tampak berbicara begitu kasar.
Ia mencibir sosok penerima pesan VA hanya lulusan SMP dan menyebutnya sebagai anak tidak tahu diri.
Tak hanya itu, bahkan D menganggap kalau VA itu sudah meninggal.
Menanggapi chat tersebut, sahabat Vanessa Angel pun bereaksi.
"Waoww, kok ada ya orangtua chat ke anaknya begini? Asik-asik, tuhan gak bobo kan. Ketemu deh chat sejahat itu. Mulut kalian pak terhadap anak kandungnya sendiri, chat pakai HP istrinya itu,"
"Anaknya dikatain lulusan SMP. Lah karena elu gak sekolahin pak D. Lu suruh kerja terus, suruh latihan gitar sampai 5 jam terus lu enggak kasih makan. Ingat gak?"
"Enggak dikasih duit kerjanya dia! Dan tugas sekolahin kan elu. Malah di kata-katain," tulis akun Emma Waroka.
Selain itu, sosok D itu menuliskan kalau VA sudah membuat malu keluarganya.
Ia pun tak ingin melihat sosok VA.
Ia juga meminta agar VA tak mengemis demi bertemu dengannya.
Melihat chat tersebut, Emma Waroka pun memberikan balasannya.
"Ngemis-ngemis, katena biar gimanapun anda bapaknya. Karena kalau sudah nikah kan butuh anda. Kalau anda sudah meninggal gak apapa, tapi kan masih hidup," tulis Emma Waroka.
Lantas, Emma Warokka menilai sikap pengirim pesan berinisial D itu sudah keterlaluan.
Terlebih sang penerima pesan diduga merupakan anak kandung.
Tidak hanya itu, pengirim pesan juga sempat menyebut penerima pesan adalah anak durhaka.
"Sejahat-jahatnya orangtua tidak mungkin mengatakan anak kandungnya sendiri sudah mati. Orangtua yang melahirkan anakya sanggup bertukar nyawa untuk anak-anaknya. Itulah sejatinya orangtua," tulis Emma Warokka.
Tak hanya Emma Waroka, Marissya Icha mengunggah tangkapan layar yang memperlihatkan sosok berinisial VA membalas pesan dari D.
Marissya Icha menilai jawaban dari sosok VA masih sopan tak seperti jawaban D yang menyebut anaknya sudah mati.
"Jawaban kolom hijau jawaban VA. Menurut saya masih tidak sejahat manusia itu ya. Mau buat LP untuk keluarga VA?,"
Monggo, kalau keluarga Pak F sudah mau jalur hukum malah kasihan anda, Pak. Unsurnya lebih masuk Pak. Dudul dudul," cibir Marissya Icha.
Isi chat yang dibocorkan sahabat Vanessa Angel ini pun diunggah ulang di laman Twitter dan kini viral.
"Dis, pantesan si D ngebet minta HP Vanessa soalnya banyak bukti," tulis akun Twitter @areajulid.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul
Ngotot Minta HP Vanessa Angel, Terkuak Chat Kasar Diduga dari Doddy Sudrajat, Sahabat : Sejahat Itu
(*)