Grid.ID - Profesi artis bisa mengubah nasib bahkan meningkatkan taraf hidup seseorang.
Hal ini dirasakan penyanyi dangdut Inul Daratista yang mengawali kariernya dari nol.
Sebelum menjadi terkenal dan tajir melintir seperti sekarang, Inul Daratista dulu hanyalah biduan kere.
Rupanya kesuksesan Inul tidak didapatkan secara instan.
Banyak perjuangan yang harus dilalui ibu satu anak tersebut sebelum namanya dikenal seantero negeri.
Siapa sangka, ada sosok yang ikut berperan penting dalam perjuangan Inul menggapai cita-cita sebagai pedangdut terkenal.
Ia adalah sang suami, Adam Suseno.
Inul dan Adam resmi menikah pada 29 Mei 1995.
Keluarga Inul semakin lengkap dengan kehadiran putra semata wayangnya yang bernama Yusuf Ivander Damares.
Rumah tangga Inul selalu adem ayem dan harmonis.
Penyanyi dangdut ini juga berkali-kali mengungkapkan janji setia hingga akhir hayat hanya untuk suaminya.
Ternyata, pengorbanan Adam Suseno dalam merintis karir Inul tidaklah mudah.
Hal ini diungkapkan Inul melalui akun instagram pribadinya @inul.d.
Adam Suseno merupakan pria yang menemani Inul sejak keduanya masih belum bergelimang harta.
Adam selalu mengantarkan Inul untuk bekerja dari satu panggung ke panggung lain.
Dulu, baik Inul dan Adam tidak memiliki kendaraan sendiri sehingga pasangan ini naik kendaraan umum.
Bahkan, tak jarang Inul dan Adam menumpang truk atau pick up yang lewat apabila sudah tak ada angkutan umum lagi.
Inul juga bercerita dulu Adam sempat terpaksa tidur di bawah truk.
Keduanya bahkan pernah semalaman di pinggir jalan karena sama sekali tidak mendapat tumpangan usai manggung.
Saat itu, Inul juga menyebutkan perasaan was-was karena takut ada perampok.
Sebab, Adam dan Inul pernah memiliki pengalaman dikejar-kejar orang yang membawa senjata tajam clurit sehingga keduanya meminta bantuan dengan cara mengetuk pintu rumah orang tak dikenal.
Tak hanya kendala di perjalanan, saat pulang ke rumah Inul pun pasangan ini selalu merasa was-was karena orangtua Inul dulunya tidak setuju bila Ia jadi penyanyi dangdut.
Orangtua Inul bahkan menyiapkan batu bata setiap Ia pulang menyanyi dangdut.
Berkat pengorbanan dan cinta Adam yang begitu besar, Inul berjanji setia hingga akhir hayat.
Unggahan Inul Daratista ini mendapat beragam respon dari warganet.
"Jd brtambah bangga sm bunda @inul.d Dengan ceritanya yg jadul tuliskan lg ya bun..cerita"jadulnya biar buat motivasi byk ornga lup u bunda," kata akun @harimuliani0808.
"Terharu baca nya bunda @inul.d ???? jadi motivasi buat aku bun," komentar akun @nadya_chaniago.
"Terharu ngebaca cerita bunda...ibu bapak ku juga susah Bun...kerja keras siang malam buat kami anak2nya...." ungkap akun @amelia_sarah05.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Inul Daratista Janji Setia Sampai Akhir Hayat, Ternyata Begini Pengorbanan Suaminya Saat Merintis Karir
(*)