Anggun terlihat memajang beberapa potret saat ia dapat bertemu dengan Paus Fransiskus.Mereka terlihat menjabat tangan satu sama lain di tengah para tamu.Anggun yang bertemu dengan sosok penting ini pun tak bisa menutupi rasa kagumnya dan menuliskannya di media sosial."Sangat terhormat telah bertemu dengan Paus Fransiskus," ujar Anggun. Dia juga menuliskan kesan saat bertemu dengan sosok pemuka agama Katholik tersebut."Dia berbicara lembut, terlihat tepat di mataku, tersenyum dan aku bisa merasakan cinta, kemanusiaan dan kebaikannya," ujarnya. "Momen yang tak terlupakan," pungkas Anggun.
Hal ini sampai membuat penyanyi Rossa ikut meninggalkan komentar kagum."Respect mbaak," ujar Rossa.
(*)