Find Us On Social Media :

Tega Gantung Hingga Bakar Hidup-hidup Orang yang Langgar Aturannya, Inilah Sosok Ratu Ranavalona, Pemimpin dari Madagaskar yang Dikenal Brutal

By None, Senin, 3 Januari 2022 | 13:22 WIB

Penyiksaan yang dilakukan Ratu Ranavalona kepada rakyatnya

Grid.ID - Salah satu pemimpin kejam pada zaman dahulu adalah Ratu Ranavalona I asal Madagaskar.

Ratu Ranavalona I bahkan dikenal brutal dengan berbagai macam hukumannnya.

Selama memimpin 3 dekade pada tahun 1828 hingga 1861, Ratu Ranavalona I sudah menghukum mati jutaan orang.

Ratu Ranavalona I sudah kejam sejak awal penobatannya.

Salah satu tindakannya yang paling awal adalah mengidentifikasi dan membunuh pihak-pihak yang dirasa mengancam kekuasaannya.

Upaya pemberantasan itu dimulai secara sistematis dengan penangkapan dan eksekusi anggota keluarga mendiang Raja Radama, lawan politiknya.

Pada awal masa pemerintahan Ranavalona, ​​Ratu yang berhati dingin itu sangat jelas ingin membuat negaranya mandiri.

Baca Juga: Kelewat Keji, Ternyata Ini Alasan Kolonel P Tak Bawa Dua Sejoli Nagreg yang Ditabraknya ke Rumah Sakit, Ternyata Sempat Diingatkan Anggotanya