Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa DienfitriGrid.ID - Momen kelahiran bayi merupakan salah satu peristiwa penting nan membahagiakan bagi para orang tua.Namun apa jadinya jika bayi yang baru saja dilahirkan justru mengalami kondisi yang dikatakan tidak normal?Bukannya bayi lucu mungil yang berkulit halus, wajah bayi tersebut justru terlihat menyeramkan dengan kulit sudah dipenuhi keriput.Melansir Eva.vn, Tomm Tennent dikatakan sebagai satu-satunya anak di dunia yang lahir dengan kondisi kulit cukup unik.Anak itu lahir tahun 1993, di Australia Tenggara, orang tua Tomm awalnya tak menyangka anak mereka akan terlahir berbeda.Saat dicek melalui USG janin, tidak terdeteksi kondisi Tomm, jadi mereka mengira anaknya akan terlahir normal saja.Namun, begitu Tomm terlahir ke dunia, banyak orang terkejut dengan kondisi yang dialami oleh bayi itu.Orang tuanya bahkan tak menyangka saat dia pertama kali melihat kondisi putranya tersebut."Ketika bayi itu lahir, saya terkejut, saya tak mengira bayi yang baru lahir memiliki kondisi seperti itu," ungkap Geoff Tennent, ayah Tom pada 60 Minutes Australia.