Suga kemudian memberikan nasihat bahwa untuk bisa berkonsentrasi bekerja, kita hanya perlu berpikir bahwa itu semua demi mencari nafkah.
Oleh karena itu, pikirkan saja hari saat gajian untuk membuat agar lebih semangat bekerja.
“Hanya ada satu cara untuk berkonsentrasi saat kalian bekerja. Itu semua untuk mencari nafkah. Pikirkan saja tentang hari gajian, dan doronglah,” jelasnya.
Suga yang juga pernah mengalami keterpurukan saat bekerja pun mengatakan bahwa saat sedang berada di fase tersebut, ia hanya perlu melewatinya.
“Apa yang kalian lakukan ketika mengalami keterpurukan? Kalian hanya perlu melakukannya,” kata Suga.
Ia bahkan memberi nasihat kepada orang-orang untuk tak perlu pusing memikirkan masa saat terpuruk, melainkan harus melewatinya.
Maka dengan seiring berjalannya waktu, kita akan menyadari sejauh mana kemampuan kita berkembang.
"Jangan dipikirkan, lakukan saja. Kemudian suatu saat, kalian akan melakukan sebanyak ini," kata Suga.
"Kalian tidak perlu frustasi karena tidak berkembang. Suatu saat, kalian akan menyadari betapa telah berkembangnya kalian. Begitupun aku," lanjutnya.
(*)