Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Bagi kebanyakan wanita, kondisi wajah berjerawat adalah hal yang cukup menyebalkan.
Apalagi, bila untuk mereka yang merasa sudah sangat memperhatikan kebersihan dan kesehatan kulit.
Sudah berupaya maksimal, tetap saja jerawat tiba-tiba muncul di sekitar wajah.
Rupanya, ada kebiasaan sehari-hari yang tidak kita sadari namun ampuh memicu jerawat, loh!
Dikutip Grid.ID dari Pinkvilla.com, Sabtu (8/1/2022), kebiasaan sehari-hari ini memang tak begitu disadari banyak wanita.
Sebab, kebiasaan ini hampir setiap hari dilakukan dan dipercaya sudah benar.
Ulas kembali rutinitas Anda, sudahkah kalian melakukan hal ini dengan benar?
1. Eksfoliasi atau pengelupasan kulit
Sebagian besar dari wanita pasti terobsesi dengan pengelupasan kulit atau eksfoliasi berkat treatment peeling.
Ya, peeling adalah salah satu metode perawatan kulit wajah.
Baca Juga: Tips Menggunakan Color Corrector Hijau untuk Menutupi Jerawat dengan Sempurna, Yuk Simak!
Namun, metode ini tidak boleh dilakukan sembarangan.
Sebab, metode ini perlu disesuaikan dengan jenis dan kondisi kulit.
Oleh karena itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan peeling wajah.
Jika Anda melakukan eksfoliasi kulit secara berlebihan, ternyata bisa rusak dan menyebabkan timbulnya jerawat.
2. Tidak Bersih Saat Mencuci Muka
Sama seperti pengelupasan kulit yang berlebihan.
Mencuci muka yang tidak benar pun bisa membuat kulit wajah rusak.
Sebab, jika tidak ada pengelupasan sama sekali terhadap kulit mati di wajah Anda, ini jauh lebih buruk.
Jika Anda memiliki kulit berminyak atau kombinasi, penting bagi Anda untuk menjaga kulit tetap bersih dan bebas minyak.
Karena penumpukan minyak berlebih dan kotoran dapat menyumbat pori-pori Anda.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Obat Jerawat Totol yang Mengandung Salicylic Acid, Mulai Rp20 Ribuan!
Atau bisa juga dapat menyebabkan kulit berjerawat.
Jadi, pastikan untuk mencuci atau melakukan eksfoliasi wajah sesuai kebutuhan, secara rutin.
3. Menggosok Kulit Terlalu Keras
Sangat penting untuk memahami bahwa kulit halus kita harus ditangani dengan hati-hati.
Menggosok dengan keras dapat merusak lapisan dan bisa menyebabkan timbulnya jerawat.
Jadi, sebelum Anda menggosok wajah dengan paksa, pikirkan dulu bila Anda harus menghadapi jerawat dalam jumlah besar di masa mendatang.
4. Tidur dengan Make Up
Hampir setiap wanita pernah bersalah melakukan hal ini.
Sekali dalam hidup kita pasti pernah lupa membersihkan make up.
Baik itu pulang dari pesta larut malam, atau pulang setelah seharian bekerja, terkadang kita terlalu lelah untuk menghapus riasan.
Baca Juga: MIliki Jerawat Punggung? Ini 6 Cara Mudah Menghilangkan Jerawat Punggung Hingga Tuntas!
Inilah pemicu hal terburuk yang harus dihadapi wanita setelah keteledoran tersebut.
Produk make-up mengandung beberapa bahan kimia yang dapat mengiritasi kulit kita jika dibiarkan dalam jangka waktu yang lama.
Jadi, buatlah aturan praktis untuk mencuci dan melembabkan wajah dengan segala cara sebelum Anda mengakhirinya.
(*)