Find Us On Social Media :

'Bukan Keinginan Pak Doddy Semata' Kuasa Hukum Sebut Banyak yang Ingin Jalankan Amanah Vanessa Angel untuk Satu Liang Lahat dengan Ibunya

By Rissa Indrasty, Senin, 10 Januari 2022 | 18:09 WIB

Doddy Sudrajat bersama Kuasa hukumnya, Jamal, saat ditemui Grid.ID di kawasan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/1/2022).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Doddy Sudrajat menyambangi kepolisian atas kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh seorang lelaki bernama Gus Rofi'i.

Di mana kasus ini bermula karena Doddy Sudrajat berniat memindahkan makam Vanessa Angel menjadi satu liang lahat dengan makam sang ibunda.

Menanggapi hal ini, Kuasa Hukum Doddy Sudrajat, Jamal, mengungkapkan bahwa pemindahan makam tersebut merupakan amanah dari Vanessa Angel.

Bahkan, Vanessa Angel menyampaikan keinginannya dikubur satu liang lahat dengan sang ibunda juga pernah disampaikannya kepada anggota keluarganya yang lain.

"Permasalahan selama ini kan berawal dari tanggapan Gus Rofi'i sendiri terkait pemindahan makam," ungkap Kuasa Hukum, Doddy Sudrajat, Jamal, saat ditemui Grid.ID di kawasan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/1/2022).

"Padahal perlu kami sampaikan bahwa pemindahan makam kan bukan keinginan Pak Doddy semata, tapi itu menjadi wasiat Almarhumah yang disampaikan kepada beliau, kepada tantenya, bahkan kepada saudaranya pencipta lagu," jelas Jamal.

Oleh karena itu, keluarga besar ingin meneruskan dan menjalani amanah Vanessa Angel.

"Jadi itu adalah kewajiban yang harus dilakukan keluarga, oleh karena itu keluarga rapat musyawarah bersama dari keluarga Pak Doddy, keluarga istri beliau, almarhum juga sudah sepakat, itu kan kesepakatan keluarga besar Almarhumah pun yang berasal dari Maluku," ungkapnya lagi.

Jamal mengungkapkan bahwa sudah sejak lama Vanessa Angel menyampaikan keinginannya untuk satu liang lahat dengan ibunya.

Seperti yang diketahui, Doddy Sudrajat dilaporkan Ketua Umum Barisan Ksatria Nasional (BKN), Muhammad Rofi'i Mukhlis atau Gus Rofi'i ke kepolisian.

Baca Juga: Koar-koar Akan Laporkan Fuji Ke Polisi Jika 3x24 Jam Tidak Minta Maaf, Ternyata Pihak Doddy Sudrajat Belum Layangkan Somasi Sama Sekali

Kasus ini bermula ketika Gus Rofi'i membuat video bahwa dirinya akan memberikan ponsel Samsung Z Fold 3 yang harganya sekitar Rp 27 juta kepada Doddy Sudrajat, jika lelaki tersebut membatalkan niatnya untuk memindahkan makam Vanessa Angel.

Namun, Doddy Sudrajat menjawab permintaan Gus Rofi'i tersebut dengan cara menolak mentah-mentah.

"Jangankan handphone, pabrik Samsungnya saja saya akan menolak," ungkap Doddy Sudrajat melalui akun media sosial Instagramnya.

Selain itu, Doddy Sudrajat menuliskan kalimat 'biarlah anjing menggonggong kafilah berlalu.'

Siapa sangka, ternyata hal itu membuat Gus Rofi'i tersinggung perasaannya dan melaporkan Doddy Sudrajat ke polisi.

(*)