Find Us On Social Media :

Kenakan Baju Serba Pink dari Brand Pakaian Mewah, Outfit Luna Maya Ditaksir Mencapai Harga Ratusan Juta!

By Marsha Ayu, Selasa, 11 Januari 2022 | 13:15 WIB

Seperti apa penampilan serba pink Luna Maya? Yuk, simak!

Pertama-tama, Luna Maya terlihat mengenakan jaket dengan bahan tweed yang memiliki 4 kancing di bagian tengah.

Kemudian, terdapat kerah besar berwarna putih yang berasal dari blus lengan panjang yang dikenakan sebagai dalaman.

Diketahui, jaket dengan nama 'Single Breasted Tweed Jacket' yang dikenakan Luna Maya memiliki harga $2,850 atau setara dengan Rp40,8 juta.

Dan untuk blus dengan nama 'Crepe de Chine Blouse' yang dikenakan Luna Maya, memiliki harga $1,080 atau setara dengan Rp15,5 juta.

Lanjut pada bagian bawah, Luna Maya terlihat mengenakan sebuah celana panjang model wide-leg yang memiliki material bahan seperti jaket yang dikenakan.

Diketahui, celana panjang tersebut memiliki nama 'Tweed Pants' yang sesuai dengan material bahan.

Dikutip dari akun Instagram @fashion.lunamaya, celana panjang tersebut rupanya memiliki harga sekitar $1,530 atau setara dengan Rp21,9 juta.

Baca Juga: Gak Kalah Mewah dari Selebriti Lainnya, Intip OOTD Modis Natasha Wilona Saat di Jalan-jalan di Turki!

Kemudian, Luna Maya terlihat menenteng sebuah shoulder bag dengan warna soft pink yang juga dibuat menggunakan material tweed.

Untuk namanya, tas ini dapat dicari dengan nama 'Matelasse Small Tweed Shoulder Bag'.