Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Grid.ID - Pernikahan beda negara yang dilakukan orang bule dengan pribumi tidak terdengar asing di telinga. Sejak zaman penjajahan dulu, mungkin pernikahan beda negara sudah banyak terjadi di Indonesia. Sampai sekarang, tampaknya masih lebih banyak pria bule yang kecantol lalu memutuskan menikahi wanita Indonesia. Walau demikian, kisah wanita bule yang terpesona dengan pria Indonesia pun sebenarnya tak kalah banyak. Ternyata, ada alasan menarik mengapa pria bule berbondong-bondong menikahi wanita Indonesia. Pria asal Ukraina, Ihor Poltavtsev lewat saluran Youtube Dona Poltavtseva, membeberkan 10 alasan pria bule lebih menyukai wanita Indonesia. Berikut 10 alasan yang diutarakan Ihor Poltavtsev berdasarkan pengalamannya sendiri. 1. Cantik
Cantik yang dimaksud adalah relatif. Bagi Ihor, wanita Indonesia lebih cantik daripada wanita yang ada di Barat.
2. Rendah Hati
Bule ini juga menyebut bahwa wanita Indonesia tidak sombong. Dia mengatakan kalau wanita luar negeri agak sulit untuk didekati karena mereka cenderung bisa cari uang sendiri. Anehnya, kemampuan mencari uang sendiri itu membuat wanita di luar negeri malah menjadi sombong (walau tentu tidak semua). 3. Ramah
Wanita Indonesia dinilai sangat ramah. Orang Indonesia sendiri sudah terkenal ramah oleh banyak bule yang pernah mengunjungi Indonesia. 4. Feminin
Kesan feminin dia dapatkan saat melihat wanita dari Indonesia. Ihor tidak mendapatkan kesan feminim pada wanita yang berada di Barat.
Wanita Indonesia dinilai bisa menjadi wanita yang sebagaimana mestinya dan bisa memahami pasangannya. 5. Tidak Banyak Bicara
Wanita yang berada si samping Ihor, yang tidak lain adalah istrinya, menyangkalnya. Namun maksud bule ini rupanya wanita Indonesia mudah untuk diajak berdiskusi dan bisa mendengarkan opininya. 6. Menghargai
Bule juga lebih bisa merasa melindungi wanita Indonesia. 7. Eksotik
Bule menganggap wanita dari Indonesia itu eksotik. Bukan eksotik berkulit hitam, tapi lebih kepada mempunyai daya tarik yang khas.