- AstraZeneca
- Moderna
- Zifivax
Untuk vaksin Zifivax sendiri, perlu diketahui bahwa BPOM telah menerbitkan izin penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA) pada Oktober 2021.
Vaksin ini berasal dari China dan telah melakukan uji klinik pada 28.500 subyek di mana 4.000 subyek berada di Indonesia.
Kepala BPOM RI, Penny K. Lukito menyebutkan bahwa efikasi vaksin Zifivax terhadap varian Alfa sebesar 92,93 persen, varian Gamma 100 persen, varian Delta 77,47 persen dan varian Kappa sebesar 90 persen.
(*)