Find Us On Social Media :

Perjuangan Terbayarkan, Titi Kamal Bersyukur Film Makmum 2 Tembus 1 Juta Penonton dan Mendapat Penghargaan MURI

By Corry Wenas Samosir, Minggu, 16 Januari 2022 | 08:05 WIB

Titi Kamal dalam press conference di Gedung Kompas Gramedia, Palang Merah, Jakarta Pusat baru-baru ini.

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Aktris Titi Kamal baru-baru ini bermain film yang berjudul Makmum 2.

Film horor yang dimainkannya ini ternyata sudah mendapatkan begitu banyak penonton.

Film Makmum 2 sudah berhasil tembus 1 juta penonton.

Tentu saja capaian ini begitu menggembirakan banyak pihak. Termasuk Titi Kamal yang tak menyangka filmnya tembus 1 juta penonton.

Rasa bahagia dan syukur pun disampaikan Titi dalam press conference di Gedung Kompas Gramedia, Palang Merah, Jakarta Pusat baru-baru ini.

"Dari hari ke hari melihat angka jumlah penonton membuat saya sangat antusias," kata Titi Kamal.

Tak hanya itu, Makmum 2 juga memecahkan rekor MURI dengan predikat film Indonesia pertama yang tembus 1 juta penonton di masa Pandemi Corona

Titi mengatakan, segala perjuangan dan kesulitan yang ia alami saat proses syuting film tersebut demi mendapat hasil yang maksimal.

Baca Juga: Bosan Jomblo Usai Ditinggal Nikah Reino Barack? Luna Maya Malah Buat Pernyataan Mengejutkan hingga Rela Jadi Pelakor, Titi Kamal sampai Syok Mendengarnya

"Rasanya semua pengorbanan untuk syuting di masa pandemi yang serba terbatas dan juga di atas gunung yang dingin terbayarkan. Terima kasih, penonton Indonesia," tuturnya

Bahkan dalam saat proses syuting istri Christian Sugiono itu harus melewati jalanan terjal dengan suhu yang sangat dingin.

"Luar biasa, jalanan terjal, dingin, jam 4 pagi kita lari-larian. Dan itu kan kita teriak di hutan. Sampai aku berdoa, 'Kita niat cari nafkah, jangan sampai kemasukan'," ucap Titi Kamal.

"Sudah gitu dingin habis hujan di-blower, jadi doanya banyak," imbuhnya

Mengingat perjuangan itu, Titi pun merasa bahagia karena segala usah terbayarkan dengan tembus satu juta penonton dan penghargaan muri.

"Reaksinya benar-benar bahagia luar biasa, lega juga sekaligus kaget bisa melampaui yang pertama. Jadi benar-benar bahagia banget," pungkasnya Titi Kamal.

(*)