Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Virus varian Omicron pertama kali terdeteksi di Indonesia pada 16 Desember 2021.
Kala itu Kemenkes memastikan bahwa pasien yang terkonfirmasi Omicron adalah mereka yang bekerja di RSDC Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.
Beberapa minggu pun berlalu, sampai pada akhirnya varian Omicron mulai melebar ke luar Wisma Atlet hingga ke beberapa daerah di Indonesia.
Melansir Kompas.com, Minggu (16/1/2022) berikut 7 daerah di Indonesia yang telah mendeteksi varian Omicron:
1. Malang, Jawa Timur
Sebanyak 3 warga Desa Banjararum, Singosari, Malang, Jawa Timur yang terkonfirmasi Covid-19 varian Omicron
Mereka adalah 2 orang ibu dan 1 anak. Ketiganya langsung diminta untuk menjalani isolasi di Rusunawa Kepanjen sejak Jumat 14/1/2022).
Sedangkan puluhan orang yang diduga melakukan kontak erat oleh ketiganya langsung diperiksa.
”Benar ada warga Singosari yang terpapar Omicron. Kondisi ketiganya baik dan stabil. Saat ini sudah dilakukan tracking, tracing, dan testing. Ada 23 orang yang menjalani pemeriksaan, yaitu 6 orang menjalani swab antigen dan 17 orang menjalani tes PCR,” tandas Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, Sabtu (15/1/2022).
2. Bogor, Jawa Barat