Find Us On Social Media :

Dilakukan Luna Maya hingga Paris Hilton, Inilah 4 Alasan Wanita Bisa Membekukan Sel Telur Alias Egg Freezing, Catat Baik-baik!

By Devi Agustiana, Kamis, 20 Januari 2022 | 14:44 WIB

Bukan hanya Luna Maya, inilah artis dunia yang juga melakukan egg freezing.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Belum lama ini artis Luna Maya mengaku sudah melakukan egg freezing atau mature oocyte cryopreservation.

Mengutip Kompas.com, tindakan tersebut adalah pembekuan sel telur untuk membantu menyelamatkan kemampuan wanita hamil di masa depan.

Adapun telur yang diambil dari ovarium akan dibekukan tanpa dibuahi, lalu disimpan untuk digunakan suatu saat nanti.

Bukan hanya Luna Maya, ternyata ada selebriti dunia yang juga memilih tindakan serupa karena beberapa alasan.

Yang pertama adalah Kim Kardashian.

Diwartakan Tribun Style, keinginan Kim Kardashian memilih egg freezing muncul sebelum anak pertamanya, North, lahir.

Hal itu diutarakan saat ia wawancara dengan Elle UK.

Dua anak Kim Kardashian, Chicago dan Psalm, dikandung menggunakan ibu pengganti.

Kemudian, Kourtney Kardashian juga memutuskan untuk egg freezing.

Baca Juga: Luna Maya Sudah Berencana Lakukan Egg Freezing Sejak 4 Tahun Lalu, Tapi Tindakan Ini Tak Boleh Dilakukan Orang Sembarangan Karena Banyak Risiko, Apa Saja?

Kourtney membekukan sel telur meskipun sudah memiliki tiga orang anak.

Tujuan Kourtney memilih egg freezing adalah sebagai rencana jika di masa depan ia ingin memiliki keturunan lagi.

Artis dunia selanjutnya yang memilih pembekuan sel telur adalah Paris Hilton.

Dalam sebuah wawancara dengan The Sunday Times, dirinya mengaku telah resmi membekukan telurnya.

Bahkan, keputusan tersebut terinspirasi dari sahabatnya, Kim Kardashian.

Dua artis lain yang juga melakukan egg freezing adalah Halsey dan Rita Ora.

Halsey memilih pembekuan sel telur karena dirinya mengidap endometriosis.

Perlu diketahui kalau egg freezing tidak selalu berhasil menghasilkan kelahiran hidup.

Nah, peluang keberhasilan setiap egg freezing menghasilkan kelahiran hidup antara 2 dan 12 persen saja.

Baca Juga: Hubungan dengan Ariel NOAH Hingga Reino Barack Kandas, Luna Maya Tak Ambil Pusing Walaupun Masih Melajang di Usia Hampir Kepala Empat, Ternyata Karena Sudah Lakukan Egg Freezing, Apa Itu?

Sebab hal ini dipengaruhi sejumlah faktor yang bisa mempengaruhi peluang kehamilan, termasuk kesehatan rahim, usia, dan kesehatan secara keseluruhan.

Berikut adalah beberapa alasan wanita bisa melakukan egg freezing:

- Rencana karier atau pendidikan

- Keadaan pribadi

- Kanker

- Infeksi (kegagalan organ dan berbagai masalah lain).

(*)