Pentingnya menghilangkan minyak berlebih, karena minyak kerap menjadi penyebab dari timbulnya komedo di permukaan kulit.
Untuk komedo ringan, scrub wajah dengan kandungan salicylic acid bisa menjadi produk yang bisa digunakan.
Penggunaan scrub salicylic acid merupakan kombinasi sempurna dari physical exfoliation dan chemical exfoliation.
Kemudian, pastikan untuk tidak terlalu sering menggunakannya karena dapat merusak wajah.
2. Untuk Komedo Berat
Jika penggunaan scrub salicylic acid tidak cukup, maka sobat Grid bisa beralih pada penggunaan krim retinol.
Baca Juga: Bolehkah Salicylic Acid Digunakan untuk Kulit Kering? Ini Informasi Lengkapnya!
Menurut dermatolog Shari Marchbein, M.D., retinol dapat menghilangkan komedo dan membersihkan pori-pori yang tersumbat.
Selain itu, kandungan skincare ajaib ini juga bisa menstimulasi produksi sel kulit baru sehingga kulit akan menjadi sehat.
Karena retinol merupakan kandungan skincare keras, maka penting untuk mencoba terlebih dahulu apakah kulit sobat Grid bisa menerimanya atau tidak.
Dan untuk kulit sensitif, dianjurkan untuk mencari krim retinol dengan kadar yang lebih rendah.
3. Terakhir, Gunakan Moisturizer