Find Us On Social Media :

Innalillahi, Dude Harlino Mendadak Operasi hingga Harus Terbaring Lemah di Ranjang Rumah Sakit dengan Wajah Pucat, sang Aktor Panjatkan Doa Ini

By Annisa Marifah, Sabtu, 22 Januari 2022 | 17:27 WIB

Dude Harlino dan Alyssa Soebandono

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa MarifahGrid.ID — Siapa yang tak kenal dengan sosok Dude Harlino.Aktor tampan ini telah membintangi berbagai judul film dan sinetron.Karirnya yang cemerlang juga sejalan dengan kisah asmara Dude Harlino.Diketahui bahwa Dude Harlino telah menikahi Alyssa Soebandono pada 22 Maret 2014.Kehidupannya terlihat adem ayem, mendadak Dude Harlino membawa kabar duka ke pengikutnya di Instagram.Dilansir Grid.ID dari akun Instagram pribadinya @dude2herlino pada Sabtu (22/1/2022), Dude  mengungkap baru saja menjalani operasi.Tampak Dude Harlino yang terbaring lemah di ranjang rumah sakit dengan wajah yang pucat.Lewat kolom caption, Dude mengabrakan bahwa ia baru saja menjalani operasi amandel.

Baca Juga: Gaya Pacarannya dengan Desta Dulu Jadi Gunjingan Seantero Indonesia, Begini Penampakan Rumah Artis Alyssa Soebandono dan Dude Harlino, Mungil tapi NyamanAyah dua anak ini pun mengaku mendapat ice cream usai menjalani operasi."Alhamdulillah kemarin selesai juga operasi amandel dan ternyata setelah operasi langsung dikasih ice cream," tulis Dude.Dude pun mengungkap rasa syukur lantaran kini bisa memakan ice cream lagi saat pemulihan."Masya Allah setelah sekian lama akhirnya bisa makan ice cream lagi sambil proses pemulihan," tulis Dude.Sang aktor pun berdoa agar semua orang diberikan kesehatan."Semoga  yang punya masalah yang sama, Allah Ta'ala sembuhkan dan sehatkan kita semua, Aamin ya Rabb," tulis Dude.

Warganet dan rekan artis pun memberikan doa dan komentar. "Syafakallah, jadi sudah bisa minum air dingin nih?" tulis Teuku Wisnu."Wah, gara-gara kebanyakan duren tuh," tulis Arie Untung."Syafakallah, bro! Sehat dan cepat beraktifitas kembali ya," tulis Tommy Kurniawan.

Baca Juga: Aura Rupawannya Terpancar Sejak Orok, Tak Disangka Bocah Lelaki Ini Menjelma Jadi Artis Kondang sampai Dicap Raja Sinetron Gegara Bakat Aktingnya, Siapakah Dia?

(*)