"Belum beli apa-apa, mungkin lebih ke nabung dulu."
"Ada (kasih mama papa) tapi aku gak mau up di sini, pasti udah lah," tandas Mayang.
Keinginan Mayang untuk terjun ke dunia hiburan ternyata memang sudah ada sejak dirinya masih kecil.
Sama dengan sang kakak yang sudah belajar musik sedari dini, Mayang menyebut bahwa dirinya telah mengikuti banyak audisi musik.
Namun, Dewi Fortuna belum berpihak kepadanya. Sehingga inilah kesempatan yang dirasa tepat untuk Mayang tumbuh sebagai bintang.
"Pengin terus berkarya sih, karena kan emang aku sebelumnya sudah mencoba beberapa kali untuk ikut audisi, tapi memang belum beruntung."
"Jadi, ya udah mungkin ini memang saatnya," ujar adik kedua Vanessa Angel itu.
Saat ditanya apakah akan mengambil kesempatan berkarier di dunia seni peran seperti sang sepupu, Mayang menampiknya.
Ia mengaku akan tetap memilih musik karena merasa telah terlahir sebagai wanita yang akrab dengan bidang tersebut.
"Musik, musik karena aku memang sudah senang, sudah ada jiwa-jiwa musik itu dari kecil, kecil banget."
"Ya udah, udah dapat peluang ya saatnya," ujar Mayang.
(*)