"Mungkin memang benar Allah bilang, 'nih, kamu saya kasih imam, tapi kamu mulai semua dari nol, finansial dari nol."
"Aku diuji jadi orang yang sama sekali tidak mikir duniawi, karena kan aku juga berhijrah, Allah mengetes aku, 'nih kamu saya kasih orang yang bener-bener dari nol, bisa nggak kamu,'" cerita Venna Melinda.
Hal yang pasti saat ini adalah Venna Melinda merasa sangat bahagia dan mantap menjalin hubungan dengan Ferry Irawan.
"Alhamdulillah aku happy banget, meski kita jalan-jalan biasa aja, hal yang nggak pernah aku pikirin ya karena selama ini aku hidup gampang semua. Alhamdulillah tapi ada satu momen dalam hidup bener-bener aku harus berpegang kepada Allah."
"Happynya kita bener-bener happy, bukan karena kita naik apa, bukan kita ke resto mana, karena aku juga harus adjust," tutup Venna Melinda.
(*)